SMK PP Negeri Bengkulu Gelar Pelepasan Siswa-siswi Kelas XII
SAMBUTAN : Kepala SMK PP Negeri Bengkulu, Bambang Suwondo, S.Pd memberikan kata sambutan dan pesan pesan kepada siswa siswi kelas XII.--IYUS/RK
Radarkoran.com - Acara pelepasan siswa-siswi Kelas XII SMK Pertanian Pembangunan (SMK PP) Negeri Bengkulu yang berada di Kabupaten Kepahiang dilaksanakan, Selasa 30 April 2024. Sekolah ini dulunya dikenal dengan Sekolah Pertanian Menengah Atas (SPMA) Bengkulu.
Kepala SMK PP Negeri Bengkulu, Bambang Suwondo, S.Pd mengungkapkan, tamatan SMK PP Negeri Bengkulu tahun 2024 ini berjumlah 38 orang. Yakni jurusan Agribisnis Tanaman Pangan dan Holtikultura serta jurusan Agribisnis Tanaman Perkebunan.
"Kepada bapak ibu wali murid, kami ucapkan terima kasih atas kepercayaannya, yang telah menyekolahkan anak-anaknya di sekolah kami ini. Dan hari ini (Selasa, red) anak-anak kelas XII kami kembalikan kepada bapak ibu selaku orangtua. Semoga anak-anak kita sukses di luars ana dan bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi," kata Kepala SMK PP Negeri Bengkulu kepada Radarkoran.com.
Dijelaskannya, siswa-siswi SMK PP Negeri Bengkulu adalah anak-anak yang memiliki skill atau keterampilan. Karena itulah mereka telah siap masuk dunia kerja atau dunia usaha, khususnya di sektor pertanian.
BACA JUGA:Disdikbud Kepahiang Dorong Satuan Pendidikan Menumbuhkan PHBS
Lantaran disamping telah dibekali kemampuan secara teori, para pelajar SMK PP Negeri Bengkulu juga dibekali kemampuan praktik lapangan.
"Siswa-siswi lulusan tahun 2024 ini sudah memiliki sertifikat uji kompetensi jurusan Agribisnis Tanaman Pangan dan Holtikultura serta jurusan agribisnis tanaman perkebunan," terangnya. Bambang Suwondo menambahkan, pihaknya juga mengingatkan kepada para siswa-siswi yang tamat untuk tetap menjaga nama baik almamater, menjaga nama baik diri, dan keluarga.
Ceritakan hal-hal yang positif untuk SMK PP Negeri Kepahiang. Tetapi jika ada hal-hal yang tidak disukai di sekolah, bapak dan seluruh dewan guru minta maaf. Maka simpan lah itu sebagai sebuah cerita dan pada suatu saat nanti kembali ke sekolah berbagi pengalaman sesama alumni," ujarnya.
BACA JUGA:Pelepasan 140 Pelajar SMAN 06 Kepahiang TA 2023-2024, Kepsek Reni: Ini Bukan Akhir, Ini Adalah Awal
Hadir pada kesempatan pelepasan siswa-siswi SMK PP Negeri Bengkulu Kacapdin Wilayah VII Kepahiang, Ketua Komite SMK PP Negeri Kepahiang, serta seluruh Dewan Guru dan Staf Tata Usaha, Wali Siswa kelas XII, dan siswa-siswi Kelas XII yang melakukan perpisahan.