LKPD TA 2023, Pemkab Kepahiang kembali Raih WTP, Ini Pesan Bupati Hidayattulah

WTP : Bupati Kepahiang, Dr. Ir. Hidayattulah Sjahid, MM, IPU menerima penghargaan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas LKPD TA 2023.--DOK/RK

Radarkoran.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepahiang kembali meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian atau WTP, atas pengelolaan keuangan Tahun Anggaran (TA) 2023 atau Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD). 

Predikat WTP yang berhasil diraih berturut-turut oleh Pemkab Kepahiang diserahkan oleh Kepala BPK RI Perwakilan Provinsi Bengkulu, Mohammad Toha Arafat, bertempat di kantor Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Bengkulu, Jumat 03 Mei 2024.

Predikat WTP yang diraih Pemkab Kepahiang diterima langsung oleh Bupati Kepahiang, Dr. Ir. Hidayattulah Sjahid, MM, IPU. Prestasi ini menjadi sangat

luar biasa, karena WTP yang diterima kali ini adalah yang ke 7 kalinya secara berturut-turut, selama Kabupaten Kepahiang dipimpin Bupati Hidayattulah Sjahid, MM, IPU dan Wakil Bupati Kepahiang, H. Zurdi Nata, S. IP. 

Dikatakan bupati, prestasi WTP yang telah diraih merupakan prestasi bersama seluruh jajaran yang sudah bekerja atas pengelolaan keuangan TA 2023 lalu. Bupati Hidayattulah berharap seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemkab Kepahiang tetap menjaga tata kelola keuangan daerah, sesuai dengan regulasi yang berlaku, dan ke depan bisa mempertahankan pretasi WTP yang telah diraih tersebut.

BACA JUGA:Pemkab Kepahiang Pertahankan Predikat WTP, Windra : Catatan BPK RI Harus Ditindaklanjuti

"Kami berpesan kepada setiap jajaran pemerintah Kabupaten Kepahiang untuk tetap menjaga sinergi dan kolaborasi dalam penyusunan laporan keuangan dengan baik. Sehingga predikat WTP yang sudah diraih ini tetap bisa dipertahankan secara berkelanjutan di tahun-tahun mendatang," pesan bupati.


WTP : Bupati Kepahiang, Dr. Ir. Hidayattulah Sjahid, MM, IPU menerima penghargaan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas LKPD TA 2023--DOK/RK

Selain itu, ucapan terima kasih turut disampaikan Bupati Hidayttulah kepada tim dari BPK yang sudah memeriksa sekaligus membantu, serta memberikan petunjuk dalam pengelolaan keuangan di Kabupaten Kepahiang. Sehingga Pemkab Kepahiang bisa kembali mendapatkan opini WTP.

"Atas nama pemerintah daerah dan DPRD, kami juga mengucapkan terima kasih kepada setiap tim dari BPK yang telah memeriksa sekaligus membimbing, membenahi setiap persoalan yang ada. Hasil akhirnya, alhamdulillah Kabupaten Kepahiang kembali meraih WTP yang ke 7 kalinya," demikian bupati.

Sementara, Kepala BPK RI Perwakilan Provinsi Bengkulu, Muhamad Toha Arafat, SE, M.Si, CA, CSFA, CFrA memaparkan, temuan atas LKPD Kabupaten Kepahiang TA 2023 berupa kelemahan atas pengendalian intern dan ketidakpatuhan atas peraturan perundang-undangan. 

Meski demikian, capaian tindak lanjut dalam Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Keuangan Pemkab Kepahiang mencapai angka 83,30 persen. Hal tersebut tentunya melampaui target nasional diangka 75 persen.

"Kami mengapresiasi upaya yang sudah dilakukan segenap Pemerintah Kabupaten Kepahiang dalam upaya pengelolaan keuangan daerah di tahun anggaran 2023. Semoga upaya bapak ibu sekalian memperoleh balasan terbaik dari Allah SWT," singkat Muhamad Toha.

BACA JUGA:Komisi DPRD Kepahiang Kebut Pembahasan LKPj 2023, Segera Beri Catatan dan Rekomendasi pada Pemkab

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan