Radarkoran.com - Mitsubishi dikabarkan kembali melaunching sebuah kendaraan dengan tipe Xpander. Kendaraan Mitsubishi Xpander 2025 ini, dilengkapi dengan sejumlah perbaharuan terhadap sejumlah fitur di dalamnya. Salah satu fitur canggih yang ada di dalam Mitsubishi Xpander 2025 adalah, Active Yaw Control (AYC) yang biasanya terdapat pada mobil Relly. Fitur ini, memungkinkan Mitsubishi Xpander 2025 sangat lincah dalam melakukan manuver. Seperti menyalip ataupun melintas di jalan raya.
Fitur AYC yang terdapat di dalam Mitsubishi Xpander 2025 ini, pertamakali diterapkan pada mobil relly legendaris yakni Mitsubishi Lancer Evolution IV. Fitur tersebut, mampu mengatur tekanan rem pada roda depan untuk menjaga arah rotasi mobil.
Contohnya, apabila Mitsubishi Xpander 2025 hendak menikung ke kanan dan timbul gejala understeer, maka AYC akan secara otomatis melakukan rem roda depan agar arah mobil tetap sesuai dengan keinginan pengemudi. Terhadap mobil Mitsubishi Xpander 2025 ini, AYC hanya ada pada varian ultimate sebagai flagship. Hal ini tentu akan membuatnya semakin lincah di jalan raya.
Selain AYC, Mitsubishi Xpander 2025 juga memperbaharui tampilannya. Grill Anyar yang membuatnya lebnih segar, desain fgoglamp LED dan bingkai headlight berwarna hitam pun ikut menaikkan kegagahannya. Bukan cuma itu saja, pada bagian depan ini Mitsubishi Xpander 2025 juga dibekali bumper skirt baru yang berwarna silver.
BACA JUGA:Ini Peluang Peningkatan Produksi Padi di Kabupaten Kepahiang: Apa Saja?
Selain itu, Mitsubishi Xpander 2025 juga meningkatkan sejumlah perangkat keamanan berkendara. Hal ini memungkinka Mitsubishi Xpander 2025 meminimalisir terjadinya risiko cidera ataupun kematian di dalamnya.
Mitsubishi Xpander 2025 juga mengantongi kelebihan dan fitur unggulan secara umum, seperti model lama. Kenyamanan interior dan kepraktisan pengaturan kabin, disokong oleh ruang bagasi luas. Ada cruise control, keyless operating system + start stop engine button, new horizontal axis design dashboard. Kemudian terpasang tilt & telescopic steering, digital ac, front console tray with card holder, usb port, power outlet, wireless charger, floor console with arm rest. Lanjut armrest with cup holder on 2nd row, rear usb charging port on floor console, 3rd row power outlet.
Termasuk di dalamnya ruang penyimpanan fungsional yang berupa, Electric Parking Brake (EPB) with Brake Auto Hold (BAH), RISE (Reinforced Impact Safety Evolution) Body, Rigid Body Structure, Pedestrian Protector, ABS dan EBD with Brake Assist, Hill Start Assist, Emergency Stop Signal System (ESS), Actibe Stability Control (ASC), serta Spesial Tuned Suspension.