Mesin Roasting Kopi Buatan Putra Dehasen Diminati Pengusaha dari Libya

Produk mesin roasting kopi buatan putra asli Kabupaten Kepahiang diminati pengusaha dari Libya.--YUS/RK

Radarkoran.com - Alhamdulillah, mesin roasting kopi yang diproduksi Alsintan Putra Dehasen Desa Sidorejo Kecamatan Kabawetan Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, diminati para pelaku usaha kopi di Tanah Air dan Luar Negeri khususnya Pengusaha dari Libya.

 

"Mesin roasting kopi yang berkapasitas 60 Kg buatan Alsintan Putra Dehasen sudah dilirik perusahaan luar negeri, perdana pengiriman dengan tujuan ke Negara Libiya," kata Owner Alsintan Putra Dehasen, Eko Susilo kepada Radarkoran.com Minggu 20 Oktober 2024

.

Dia mengungkapkan, industri mesin sangrai kopi tetap bertahan di tengah hantaman Covid-19 pada beberapa tahun lalu, meski penghasilan dari penjualan mengalami penurunan, walaupun hanya dipasarkan dalam negeri.

 

 

"Mesin roasting juga pernah dibeli konsumen dari berbagai daerah di tanah air seperti dari Jakarta, Pati, Kudus, Jambi, Lampung, Sulawesi, Bangka, dan sampai ke Wamena Papua sana," terang Eko yang sekaligus 

Anggota DPRD Kepahiang dari Partai PDI Perjuangan.

Masih menurut dia, mesin sangrai atau mesin roasting yang diproduksi Alsintan Putra Dehasen dibuat dalam berbagai kapasitas. Yakni mulai dari kapasitas 10 Kg hingga 60 Kilogram, dengan spek yang berbeda sesuai dengan pesanan.

 

 

"Alhamdulillah mesin roasting dengan kapasitas 60 Kg dibeli oleh produsen dari Negara Libya seharga 125 juta per unit lengkap. Kata mereka produksi Alsintan Putera Dehasen Kepahiang cukup bagus saat mereka berkunjung," sampai Eko

.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan