Daftar Lengkap Wakil Menteri Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran

Presiden Prabowo Subianto didampingi Wapres Gibran Rakabuming Raka saat mengumumkan Kabinet Merah Putih di Istana Kepresidenan Jakarta, Minggu 20 Oktober 2024 malam.--Tangkapan layar

Radarkoran.com - Presiden RI Prabowo Subianto resmi mengumumkan nama-nama menteri, wakil menteri, dan kepala badan di dalam kabinet pemerintahannya untuk periode 2024-2029 di di Istana Kepresidenan, Jakarta, Minggu 20 Oktober 2024 malam.

Prabowo memberikan nama kabinetnya Kabinet Merah Putih berdasarkan kesepakatan dengan para ketua umum parpol pendukung pemerintahannya. 

Saat mengumumkan nama-nama pembantunya di Kabinet Merah Putih, Prabowo tampak didampingi Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka dan Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.

"Dengan kesepakatan para ketua umum koalisi kami, kami beri nama kabinet ini, Kabinet Merah Putih," kata Prabowo.

Selain mengumumkan nama-nama menteri, Presiden Prabowo juga mengumumkan nama-nama Wakil Menteri Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran. Mereka sebelumnya diketahui juga telah mengikuti pembekalan di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, beberapa hari lalu. 

 

Berikut daftar lengkap Wakil Menteri Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran :

 

Wamen Koordinator Bidang Politik dan Keamanan: Lodewijk Freidrich Paulus

 

Wamen Koordinator Hukum HAM Imigrasi dan Pemasyarkatan: Otto Hasibuan.

 

Wamen Setneg: Bambang Eko Suhariyanto, Juri Ardiantoro

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan