Sabar...Realisasi Kenaikan Gaji PNS 8 Persen Masih Tunggu Aturan Ini

PNS : Realisasi kenaikan gaji PNS 8 persen saat ini masih menunggu Peraturan Menteri Keuangan (PMK).--EKO/RK

Radarkepahiang.bacakoran.co - Pemerintah Kabupaten Lebong memastikan siap merealisasikan kenaikan gaji PNS tahun 2024.

Kenaikan gaji PNS sebesar 8 persen tersebut sesuai dengan yang disampaikan Presiden Joko Widodo saat menyampaikan pidato pengantar RAPBN 2024 dan Nota Keuangan di Gedung DPR/MPR Agustus 2023 lalu.

Dalam hal ini Pemkab Lebong sudah menyiapkan anggaran dalam mengakomodir kenaikan gaji PNS sebesar 8 persen di APBD Lebong tahun 2024.

Hanya saja untuk merealisasikan kenaikan gaji PNS tersebut, Pemkab Lebong masih menunggu keluarnya Peraturan Menteri Keuangan (PMK).

"Anggarannya sudah disiapkan di APBD 2024. Untuk realisasinya masih menunggu PMK, " kata Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Lebong Erik Rosadi, S.STP, M.Si.

Secara keseluruhan, lanjut Erik, dari Rp 828 Miliar APBD Lebong tahun 2024 sekitar 42 persennya disiapkan untuk belanja pegawai. Jumlah itu termasuk untuk membayar gaji PNS dan PPPK yang mencakup kenaikan gaji 8 persen. Hingga persiapan gaji dalam penerimaan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN).

BACA JUGA:2023 Ada 74 PNS Lebong Pensiun

"Kita memperkirakan ada penerimaan CASN sehingga alokasi dalam struktur APBD 2024 untuk belanja pegawai sekitar 42 persen. Termasuk untuk merealisasikan kenaikan gaji PNS 8 persen, " tambah Erik.

Lebih jauh Erik menyampaikan APBD Lebong tahun 2024 berada di angka Rp 828 miliar. Rinciannya terdiri dari Transfer ke Daerah (TkD) sebesar Rp 666 miliar, Pendapatan Asli Daerah (PAD) ditarget Rp 40 miliar.

Kemudian target Dana Bagi Hasil (DBH) Provinsi Bengkulu sebesar Rp 39 miliar. Peneriaan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) sekitar Rp 10 miliar dan SILPA yang diletakkan diangka Rp 29 miliar.

"Untuk merealisasikan kenaikan gaji PNS sejauh ini kami masih menunggu PMK. Jika sudah kami terima akan segera direalisasikan, " demikian Erik.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan