30 Peserta Ikuti Seleksi Akhir PHD 2024

Pembukaan seleksi akhir PHD Provinsi Bengkulu tqhun 2024 pada Selasa, 30 Januari 2024 bertempat di Asrama Haji Bengkulu--GATOT/RK

Radarkepahiang.bacakoran.co - Sebanyak 30 peserta ikuti seleksi akhir PHD atau Petugas Haji Daerah Provinsi Bengkulu tahun 2024 pada Selasa, 30 Januari 2024 bertempat di Asrama Haji Bengkulu. 

Asisten I Setda Provinsi Bengkulu, Khairil Anwar, M.Si yang hadir dan membuka secara langsung kegiatan mengatakan, seleksi akhirPHD sebagai salah satu upaya untuk menjamin terlaksananya pelaksanaan Ibadah Haji tahun 1445 Hijriyah/ 2024 Masehi dengan baik dan lancar bagi Jamaah Haji asal Bengkulu. 

Sehingga melalui seleksi akhir PHD yang dilaksanakan tersebut dirinya berharap dapat memunculkan PHD yang kompeten dan memiliki kemampuan dalam menjalankan tugas mendampingi jamaah haji di tanah suci hingga pulang kembali ke tanah air. 

"Kita harapkan betul PHD yang kita seleksi ini dan nanti dinyatakan lulus, baik secara pengetahuan, fisik dan psikologis, mereka betul-betul siap melaksanakan tugasnya dengan baik," ujar Khairil Anwar. 

Untuk diketahui, dalam rekrutmen PHD 2024 ini Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu telah bekerja sama dengan Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu.

BACA JUGA:Ini Jadwal Pengumuman 30 Besar PHD Provinsi Bengkulu

Terpisah, Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Provinsi Bengkulu, Muhammad Abdu mengatakan, peserta seleksi akhir PHD 2024 sebanyak 30 peserta merupakan peserta yang dinyatakan lulus seleksi administrasi sebelumnya. Dari 30 peserta tersebut akan dipilih 15 orang untuk ditetapkan sebagai PHD Provinsi Bengkulu 2024.

Untuk menjaring 15 orang tersebut, pada tahapan akhir ini sebanyak 30 peserta seleksi akan menjalani 3 seleksi. Mulai dari CAT (Computer Assisted Test), tes wawancara dan diakhiri dengan tes psikologi. 

Muhammad Abdu menyebut, tes psikologi baru masuk mata ujian dan dilaksanakan tahun ini, mengingat untuk kebutuhan PHD tahun ini memerlukan pendamping ekstra karena banyaknya jumlah jamaah haji. 

"Jumlah Jamaah Haji tahun ini ada 1.700 orang. Tentunya seorang PHD butuh kesabaran dan penanganan sendiri kepada beragamnya usia dan prilaku para Jamaah Haji," singkatnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan