Hari Ayah Nasional 2025: Menguatkan Peran Ayah dalam Keluarga
Kegiatan pembukaan Peringatan Hari Ayah Nasional tahun 2025 bertempat di Kantor BKKBN Bengkulu pada Jumat, 14 November 2025--GATOT/RK
Radarkoran.com - Peringatan Hari Ayah Nasional tahun 2025 dipusatkan di Provinsi Bengkulu. Kegiatan tersebut digelar oleh Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga (Kemendukbangga) bersama Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) serta Pemerintah Provinsi Bengkulu.
Rangakian kegiatan resmi dibuka pada Jumat pagi, 14 November 2025, di Kantor BKKBN Provinsi Bengkulu. Hadir dalam kegiatan tersebut berbagai elemen pemerintah di jajaran kementerian terkait, pemerintah daerah dan pihak terkait lainnya.
Dalam sambutannya Wakil Gubernur Bengkulu, Ir. Mian, mengajak para ayah untuk mengenang lagu "Titip Rindu Buat Ayah" yang memiliki makna mendalam, terutama pada peringatan Hari Ayah ini.
"Momentum ini harus menjadi penguat peran ayah dalam membangun keluarga yang berkualitas, tangguh, dan bebas stunting," ujarnya.
Sementara itu, Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/Kepala BKKBN, Dr. H. Wihaji,S.Ag., M.Pd., menekankan bahwa Hari Ayah Nasional bukan sekadar peringatan seremonial, tapi ajakan bagi masyarakat untuk menyadari pentingnya peran ayah dalam tumbuh kembang anak dan kesejahteraan keluarga.
BACA JUGA:Pemkot Bengkulu Percepat Perbaikan Infrastruktur Penanganan Banjir
"Peran ayah sangat strategis dalam pengasuhan, perlindungan, dan pendidikan anak. Dukungan ayah terhadap ibu dan anak berkontribusi besar dalam menciptakan keluarga sehat dan mencegah stunting," ujar Wihaji.
Untuk diketahui, kegiatan Hari Ayah Nasional 2025 diselenggarakan berbagai kegiatan seperti Ngobrol Perkara GATI, yakni diskusi tentang peran ayah dalam keluarga. Lalu ada Ayah Bareng Anak (kegiatan bersama ayah dan anak), peluncuran Data Fatherless Indonesia (data tentang keluarga tanpa ayah) dan penandatanganan kerja sama dengan Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP)
Selain itu, dilaksanakan juga kegiatan lainnya meliputi layanan keluarga berencana, pemeriksaan kesehatan, dan coaching clinic bagi para ayah muda.