RSUD Kepahiang Butuh Tambahan Dokter Spesialis

RSUD Kepahiang--JIMMY/RK

Radarkoran.com - RSUD Kepahiang saat ini terus berbenah untuk meningkatkan pelayanan. Terbaru, RSUD Kepahiang berhasil mendapatkan capaian positif dalam laporan hasil evaluasi kinerja OPD triwulan IV yang baru saja diumumkan Pemkab Kepahiang.

Kendati demikian, Dirut RSUD Kepahiang, dr. Febby Nur Sanda mengatakan bahwa, untuk memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat, RSUD Kepahiang masih harus menambah jumlah SDM dokter spesialis. Sebab menurutnya, saat ini kebutuhan terhadap sejumlah dokter spesialis itu masih tergolong sangat kurang.

Salah satu contohnya menurut dr. Febby, adalah dokter spesialis mata yang didatangkan dari Kota Pagaralam (Sumsel). Dokter spesialis mata tersebut lanjutnya, hanya bisa datang seminggu 2 kali. Hal ini pula yang kerap menjadi penyebab penanganan pasien khususnya perasi mata, belum berjalan dengan maksimal.

"Kita memang masih butuh banyak dokter spesialis, supaya dapat berjalan dengan maksimal. Untuk dokter spesialis mata, kita masih datangkan dari Pagaralam. Yang bersangkutan, hanya bisa datang seminggu itu 2 kali," ujar dr. Febby.

Untuk saat ini lanjut Dirut, RSUD Kepahiang sudah bisa memberikan layanan PONEK (Pelayanan Obstetri Neonatal Emergensi Komprehensif), sebagai upaya peningkatan kualitas layanan kesehatan ibu dan anak.

BACA JUGA:Kiblat Wisata Kepahiang Banjir, Warga Kompak Gotong Royong

Ini merupakan sistem terpadu untuk menangani kegawatdaruratan obstetri (kandungan) dan neonatal (bayi baru lahir). Adapun tujuan dari layanan ini adalah untuk menangani sekaligus mengantisipasi kasus darurat pada ibu dan bayi dengan penanganan yang cepat dan juga tepat.

Dengan adanya layanan ini, penanganan darurat terhadap bayi semenjak di dalam kandungan hingga ia lahir dapat dilakukan dengan sesegera mungkin. Terlebih lagi, layanan ini juga untuk menekan risiko angka kematian ibu dan juga bayi.

Rumah sakit dengan layanan Ponek harus memiliki kemampuan untuk menangani seluruh jenis kegawatdaruratan, mulai dari stabilisasi di IGD, penanganan operatif (seperti seksio sesarea), hingga perawatan intensif.

"Kita sudah punya layanan PONEK sekarang, seperti yang diketahui bahwa rumah sakit dengan layanan PONEK itu harus memiliki kemampuan untuk menangani seluruh jenis kegawatdaruratan," sambungnya.

Sekadar mengulas kembali bahwa, Layanan Ponek saat ini sudah tersedia di RSUD Kepahiang. Layanan Ponek sendiri merupakan singkatan dari Pelayanan Obstetri Neonatal Emergensi Komprehensif (Ponek) sebagai upaya peningkatan kualitas layanan kesehatan ibu dan anak.

"Tujuannya adalah menangani kasus darurat pada ibu dan bayi secara cepat dan tepat, sehingga dapat menurunkan angka kematian ibu (AKI) dan angka kematian bayi (AKB)," demikian Febi

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan