Sambut Ramadan, Desa Imigrasi Permu Gelar Isra Mi'raj

PERINGATI : Warga Dusun II Desa Imigrasi Permu memperingati kegiatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW.--SUHAI/RK

Radarkepahiang.bacakoran.co - Pemerintah Desa Imigrasi Permu Kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu menggelar peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW, sekaligus menyambut Bulan Suci Ramadan 1445 Hijriah, yang dilaksanakan di Musala Al-Ikhlas Dusun II desa setempat.

"Kegiatan ini untuk mempererat silaturahmi dan muhasabah diri, sekaligus persiapan dalam menyambut bulan ramadan yang sebentar lagi akan tiba," kata Kades Imigrasi Permu, M Yunis, Sabtu 24 Februari 2024.

Lanjut Kades Yunis, pemerintah desanya pun mengapresiasi dan bangga kepada para pemuda Karang Taruna Desa Imigrasi Permu yang telah mengadakan kegiatan tersebut. "Kegiatan ini sangat luar biasa, dengan semangat kebersamaan bisa mewujudkan acara yang sangat besar dan mulia ini," ungkapnya.

BACA JUGA:Peringatan Isra Mikraj SDN 5 Kepahiang, Ini Pesan yang Ingin Sampaikan

Masih dikatakan Kades Yunis, ke depan akan terus diadakan kegiatan-kegiatan keagamaan dengan lebih meriah karena kegiatan ini menghadirkan berbagai kegiatan positif yang bermanfaat bagi segenap masyarakat.

"Ya kita harap ke depan rekan-rekan Karang Taruna terus berkontribusi dalam kegiatan apapun seperti kegiatan sosial, keagamaan, kemasyarakatan, dan kegiatan kepemudaan tentunya. Ini yang kami harapkan peran serta para pemuda untuk memajukan desa," singkatnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan