Gubernur Rohidin Kembali Terima Penghargaan BAZNAS Awards 2024

TERIMA : Sekda Isnan Fajri yang mewakili Gubernur Bengkulu menerima penghargaan dari BAZNAS RI pada Kamis, 29 Februari 2024 di Jakarta.--GATOT/RK

Radarkepahiang.bacakoran.co - Gubernur Bengkulu, Prof. Dr. H Rohidin Mersyah kembali meraih sekaligus mempertahankan penghargaan dari Badan Amil Zakat Nasional Republik Indonesia (Baznas RI) sebagai Kepala Daerah Pendukung Pengelolaan Zakat Terbaik tahun 2024 pada acara BAZNAS Award 2024.

Penyerahan penghargaan berlangsung pada Kamis, 29 Februari 2024  di Hotel Bidakara, Jalan Jenderal Gatot Subroto, Pancoran Jakarta dan diserahkan langsung Kepala Baznas RI, Prof. Noor Achmad kepada Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bengkulu, Isnan Fajri, S.Sos, M.Kes yang mewakili gubernur.

"Alhamdulillah pak Gubernur Bengkulu mendapat Anugerah Baznas Award tahun 2024, Gubernur Bengkulu dianugerahi sebagai kepala daerah pendukung pengelolaan zakat terbaik tahun 2024. Ini merupakan apresiasi karena memang pak gubernur begitu pedulinya terhadap pengelolaan zakat di Provinsi Bengkulu," tutur Isnan Fajri saat dikonfirmasi via WhatsApp pada Kamis, 29 Februari 2024.

Ia menyebut, apresiasi tersebut tidak lepas dari tata kelola dan penyaluran zakat  yang dilakukan dengan baik. Sehingga penyaluran zakat ini benar-benar bisa dipertanggungjawabkan dan diberikan kepada para pihak yang memang berhak untuk menerimanya.

BACA JUGA:Belum Ada Bank Syariah, CJH Kepahiang Terpaksa ke Kabupaten Tetangga

"Kita ada program bedah rumah, ada beasiswa, bantuan masyarakat tidak mampu, kemudian ada bantuan-bantuan terhadap masyarakat miskin yang memang berhak untuk menerimanya. Ini luar biasa, karena tidak banyak pengelolaan zakat di provinsi-provinsi lain seperti yang dilakukan oleh Provinsi Bengkulu," paparnya.

Isnan Fajri menambahkan, apresiasi pengelolaan zakat yang diterima juga tidak lepas dari kinerja semua jajaran Pemprov Bengkulu dan Baznas Provinsi Bengkulu baik melalui imbauan, pembinaan, melalui sosialisasi-sosialisasi yang dilakukan tidak hanya di jajaran pemerintah Provinsi Bengkulu saja,  juga instansi vertikal yang ada di Bengkulu banyak yang ikut memberikan kepercayaan pengelolaan zakat kepada Baznas Provinsi Bengkulu.

"Bukti komitmen tinggi bapak Gubernur dalam rangka pengelolaan zakat ini, sebagaimana kita ketahui kantor Baznas Provinsi Bengkulu itu sudah kita berikan kantor yang sangat representatif, sehingga dalam rangka melakukan pengelolaan dan aktivitas kegiatan zakat ini benar-benar serius dan ditangani secara profesional," imbuhnya.

Atas keberhasilan dalam pengelolaan zakat di wilayah Bengkulu, Isnan menyebut Bengkulu direncanakan akan dijadikan sebagai tempat untuk percontohan dan akan diberdayakan untuk tempat pendidikan dan pelatihan sekaligus acara-acara yang sifatnya regional akan dipusatkan di Bengkulu.

"Saya sempat ngobrol juga Dengan pengurus baznas pusat tadi bahwa ke depan katanya Provinsi Bengkulu akan diberdayakan untuk tempat pendidikan dan pelatihan sekaligus acara-acara yang sifatnya regional akan dipusatkan di Bengkulu. Nantinya yang wilayah-wilayah sekitar Provinsi Bengkulu  itu akan ditarik ke Bengkulu untuk melakukan pembinaan-pembinaan zakat oleh Baznas Pusat Bengkulu," ujarnya.

BACA JUGA:CJH Dapat Ajukan Permohonan Pendampingan dan Penggabungan Mahram

Sementara itu, Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah saat dikonfirmasi menyampaikan apresiasi atas penghargaan yang diraih dari Baznas RI tersebut. Ia menyebut, gerakan pengumpulan dan penyaluran zakat  memang harus mendapat dukungan dari pemerintah, termasuk bagaimana penguatan kelembagaan zakat.

Dan hal ini telah dilakukan pihaknya bersama Baznas Provinsi Bengkulu dalam beberapa tahun terakhir sehingga berbuah penghargaan dari Baznas RI sebagai wujud keberhasilan dalam menjalankan program yang ada.

"Alhamdulillah 2 sampai 3 tahun terakhir ini pengumpulan zakat di kalangan ASN, instansi vertikal dan perbankan yang dikelola oleh Baznas Bengkulu ini memang ada peningkatannya sangat signifikan. Dulu Rp 900 juta, sekarang sudah hampir mendekati Rp 10 miliar per tahun, ini sebuah angka yang sangat besar.  Jadi kita bersyukur mendapatkan sebuah perubahan pekerjaan kinerja yang luar biasa dari Baznas Bengkulu," tutur Gubernur pada Kamis, 29 Februari 2024.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan