Semangat Berkurban Warga Desa Weskust Meningkat

Kades Weskust Aristiawan langsung melihat prosesi pemotongan hewan kurban di masjid desanya--SUHAI/RK

Radarkoran.com - Semangat berkurban warga Desa Weskust Kecamatan Kepahiang luar biasa. Tahun ini total ada 7 ekor sapi dikurbankan di Desa Weskust.

"Terima kasih atas kepercayaan warga yang telah mempercayakan kepada panitia kurban untuk melaksanakan pemotongan hewan kurban," kata Kades Weskust Aristiawan di sela-sela meninjau pemotongan hewan kurban, Senin 17 Juni 2024.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada panitia kurban yang telah bekerja sama dengan pengurus masjid telah melaksanakan tugasnya dengan baik. Mulai dari persiapan sampai membagikan daging kurban kepada penerimanya.


Tampak Kades Weskust Aristiawan foto bersama dengan ibu-ibu PKK desa Weskust untuk menyiapkan masakan untuk makan dan doa bersama --SUHAI/RK

"Semoga di tahun-tahun berikutnya akan terus berjalan seperti ini dan menggugah bagi yang belum berkurban. Salah satu solusinya dengan mengadakan arisan hewan kurban. Dari ke-7 ekor sapi tersebut 6 ekor dipotong di masjid desa dan 1 ekor potong di rumah pribadi warga," kata Kades.

BACA JUGA:Pelayanan Maksimal, Perangkat Desa Weskust Wajib Ngantor

Dengan semangat berkurban tersebut lanjut Kades Ari, akan meningkatkan keimanan dan ketakwaan.

"Semoga dengan semangat berkurban akan meningkatkan iman dan takwa kita kepada  Allah SWT dan silaturahmi selalu terjalin erat," pungkas Kades Aristiawan. (hay/psn)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan