2 Jenis Kegiatan Ini jadi Program Ketahanan Pangan Desa Talang Pito Tahun 2024
Pemdes Talang Pito akan melaksanakan 2 jenis program ketahanan pangan tahun 2024.--RIAN/RK
Radarkoran.com - Ada 2 jenis kegiatan pada program ketahanan pangan yang dilaksanakan Pemerintah Desa Talang Pito Kecamatan Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, pada tahun anggaran 2024.
Adapun 2 jenis kegiatan pada program ketahanan pangan yang bersumber dari Dana Desa tahun 2024 Desa Talang Pito itu adalah budidaya tanaman jahe dan pegadaan pupuk.
Kades Talang Pito, Supardi, menjelaskan jika lewat program ketahanan pangan tersebut tujuannya untuk membantu dan mendukung pemerintah mempercepat pengentasan angka kemiskinan, melaui stabilitas pangan.
"Untuk tahun ini, ada 2 jenis program ketahanan pangan yang akan kita reaslisasikan, keduanya merupakan hasil dari musyawarah bersama warga," jelas Supardi.
BACA JUGA:Mantap!!, Desa Tapak Gedung Wacanakan Sistem Pelayanan Satu Pintu
Sedangkan untuk realisasinya, sambung Supardi, pihaknya akan menyalurkan bantuan tersebut menjadi 2 tahap, menyesuaikan dengan tahapan pencairan DD tahun 2024. Program ini akan menyasar seluruh warga Desa Talang Pito.
"Penyalurannya 2 tahap, untuk tahap 1 yaitu bibit jahe. Sedangkan untuk pupuk itu ditahap 2 pencairan DD, " singkatnya.