Tabligh Akbar HUT Lebong ke-20, Wabup Harapkan Kelancaran Pembangunan
Pemkab Lebong menggelar tabligh akbar dalam menyambut HUT Lebong ke-20--
LEBONG RK - Tabligh akbar digelar dalam menyambut HUT Kabupaten Lebong ke-20, Kamis 14 Desember 2023. Dipusatkan di Masjid Agung Sultan Abdullah, tabligh akbar HUT Kabupaten Lebong ke-20 tersebut mendatangkan Ustaz Junaidi Hamsyah.
Dalam tabligh akbar HUT Lebong ke-20 itu, Wakil Bupati Lebong Drs. Fahrurrozi, M.Pd berharap pelaksanaan pembangunan dan roda pemerintahan yang dilaksanakan oleh Pemkab Lebong bisa diberikan kelancaran. Sehingga apa yang sudah menjadi visi misi untuk mewujudkan masyarakat Lebong bagahia dan sejahtera bisa terwujud.
"Kita berharap tidak ada masalah dalam melaksanakan pembangunan, dilancarkan dalam menjalankan roda pemerintahan, dilancarkan dalam mewujudkan visi misi kami sesuai dengan doa yang sudah kita panjatkan bersama, " kata Wabup Fahrurrozi.
Siraman rohani yang sudah disampaikan oleh ustaz Junaidi Hamsyah dalam Tabligh Akbar HUT Lebong ke-20 diharapkan bisa meningkatkan nilai-nilai keislaman serta memupuk keimanan dan ketaqwaan masyarakat Lebong khususnya yang beragama muslim.
"Kewajiban kita sebagai umat muslim adalah menjalankan setiap perintah Allah dan meninggalkan apa yang menjadi larangan, " singkat wabup.
Sementara itu Ustaz Junaidi Hamsyah memberikan apresiasi kepada masyarakat Lebong yang sudah antusias mengikuti tabligh akbar HUT Lebong ke-20.
Mantan Gubernur Bengkulu itu juga mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama mendukung setiap program-program pembangunan yang dilaksanakan oleh Pemkab Lebong.
BACA JUGA:Ribuan Masyarakat Ikuti Jalan Santai dan Senam Massal HUT Lebong ke-20
"Lebong ini bukan hanya milik bupati dan wakil bupati saja, tapi adalah milik seluruh masyarakat. Kemajuan Lebong adalah kemuajuan bersama, " jelasnya.
Masyarakat juga diminta untuk memahami keterbatasan keuangan daerah. Artinya pelaksanaan pembangunan yang dilakukan Pemkab Lebong dilaksanakan secara bertahap.
"Tidak semua keinginan masyarakat bisa diakomodir dengan keterbatasan anggaran yang dimiliki daerah. Tapi yakinlah jika Pemkab Lebong terus berupaya untuk memajukan daerah dan mensejahterakan masyarakatnya, " singkat Junaidi.