Jalan Lebong-Rejang Lebong Ditutup Total Selama 3 Hari

Jalan Lebong-Rejang Lebong ditutup total selama 3 hari tepatnya mulai 23 hingga 25 Mei 2024 dalam memaksimalkan penanganan jalan amblas di Desa Talang Ratu.--IST/RK

Radarkoran.com - Masyarakat yang berniat ke Kabupaten Lebong khususnya via Curup Rejang Lebong, diimbau untuk mencari jalan alternatif yaitu via Bengkulu Utara. Pasalnya, jalan lintas Lebong-Rejang Lebong akan ditutup total selama 3 hari tepatnya mulai 23 hingga 25 Mei 2024.

Penutupan total akses jalan tersebut guna memaksimalkan penanganan jalan longsor yang beberapa waktu lalu sempat putus total, tepatnya di wilayah Desa Talang Ratu Kecamatan Rimbo Pengadang.

Dalam hal ini Dinas PUPR Provinsi Bengkulu berupaya membuka akses jalan baru dengan memangkas tebing yang berada di salah satu sisi jalan dengan menggunakan alat berat.

Kapolres Rejang Lebong AKBP Awilzan, SH, S.IK melalui Kasat Lantas IPTU Arif Abdulah, S.Sos, M.Si menyampaikan ditutupnya jalan lintas Lebong-Rejang Lebong tersebut sudah dikonfirmasi oleh Dinas PUPR Provinsi Bengkulu. Kendaraan yang berniat melintasi jalan tersebut diminta menggunakan jalan alternatif yaitu melewati Kabupaten  Bengkulu Utara.

"Pihak PUPR Provinsi telah mengonfirmasikan bahwa jalur lintas Lebong-Curup ditutup total selama 3 hari dalam memaksimalkan perbaikan amblasnya jalan yang terjadi di Desa Talang Ratu, " sampai Arief.

BACA JUGA:Soal Jalan Longsor di Lebong, Ini Kata Gubernur Rohidin

Dilanjutkannya, dengan ditutupnya akses jalan tersebut pengendara yang berniat melintas dari Rejang Lebong menuju Lebong atau arah sebaliknya Lebong menuju Rejang Lebong diimbau untuk melewati jalur alternatif yaitu lewat Bengkulu Utara.

"Untuk saat ini tidak ada jalur alternatif lain sehingga jika masyarakat ingin pergi keluar Lebong atau masyarakat Rejang Lebong ingin ke Lebong hanya bisa lewat Bengkulu Utara, " singkatnya. 

Sementara itu dari informasi yang dihimpun terkait oenutupan total akses jalan Lebong-Rejang Lebong ini Dinas PUPR-Hub sudah membuat spanduk sebagai bahan sosialisasi kepada masyarakat.

Penutupan akses jalan tersebut terpaksa dilakukan untuk memaksimalkan pengerjaan dalam membuka akses jalan baru pada titik jalan yang sebelumnya longsor. Sementara untuk waktu pengerjaan sendiri akan dimulai sekira pukul 10.00 WIB atau 11.00 WIB setiap harinya.

BACA JUGA:Jalan Putus, Akses Lebong-Rejang Lebong Lumpuh Total

Diketahui jalan longsor yang ada di Desa Talang Ratu Kecamatan Rimbo Pengadang Kabupaten Lebong Provinsi Bengkulu akhirnya putus total pada Minggu 19 Mei 2024 sekira pukul 15.30 WIB.

Seluruh badan jalan ambles ke jurang dengan ketinggian sekitar 60 meter. Akibat kondisi tersebut arus lalu lintas yang menghubungkan Kabupaten Lebong dengan Kabupaten Rejang Lebong sempat lumpuh total.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan