Pemdes Air Sempiang Gelar Upacara Memperingati Proklamasi Kemerdekaan RI ke-79

Kades Air Sempiang beserta istri foto bersama usai upacara--IYUS/RK

Radarkoran.com - Pemdes Air Sempiang, Kecamatan Kabawetan, Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu ikut melaksanakan upacara pengibaran bendera merah putih.

Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-79 tersebut dilaksanakan di lapangan sepak bola Galasima Kabawetan, Sabtu 17 Agustus 2024.

Upacara itu diikuti oleh 6 desa 1 kelurahan di Kecamatan Kabawetan. Hadir mengikuti upacara tersebut berbagi lapisan masyarakat, seluruh perangkat desa, siswa TK, SD, SMP, SMA, kepala sekolah, dewa guru, TP PKK Desa Air Sempiang serta Karang Taruna.

Kades Air Sempiang Mugianto mengajak seluruh masyarakat, khususnya masyarakat Desa Air Sempiang untuk menyambut kemerdekaan ini dengan riang gembira serta semangat. Karena dengan melalui perjuangan para pahlawanlah sehingga menjadi seperti ini, menjadi bangsa yang merdeka.

BACA JUGA:Sanggar Karawitan Mardi Budaya SMAN 4 Kepahiang Tampil di HUT RI ke 79

"Dari itu saya selaku pemerintahan Desa Air Sempiang mengimbau supaya momentum di hari kemerdekaan ini, mari kita bersama sama mengisinya dengan kegiatan positif, dan selalu bersyukur atas nikmat kemerdekan, dan selalu menjaga kekompakan, persatuan dan kesatuan, " kata kades Air Sempiang setelah pembubaran upacara bendera kepada Radarkoran.com.

Lanjutnya, dirinya berterimakasih kepada masyarakat Desa Air Sempiang yang antusias didalam memeriahkan dan menyambut HUT RI yang ke-79 tahun ini. Seperti dengan menggelar berbagai perlombaan. Mulai dari senam ibu PKK dan lomba lomba lainnya bersama pemuda karang taruna desa Air Sempiang serta mahasiswa UMB. 

"Alhamdulillah karang taruna dan masyarakat Desa Air Sempiang sangat bersemangat dalam menyambut HUT RI yang ke-79 dengan banyaknya peserta mengikuti upacara pengibaran bendera dan perlombaan-perlombaan yang digelar pemerintah desa, " pungkasnya. 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan