Radarkoran.com - Kulit jari kaki mengelupas sebetulnya merupakan proses alami tubuh untuk mengganti sel kulit yang mati dengan yang baru. Ini merupakan cara kulit untuk memperbaiki kerusakan. Kondisi ini umumnya hanya berlangsung selama beberapa hari dan tidak disertai dengan keluhan lainnya.
Meskipun kulit jari mengelupas tidak menimbulkan rasa sakit, Anda sebaiknya tidak menganggap sepele kondisi ini. Berikut ini adalah beberapa penyebab kulit jari kaki mengelupas:
1. Kulit kering
Kulit kering merupakan penyebab umum kulit mengelupas. Ada berbagai faktor yang menyebabkan kulit kering, seperti sering mandi menggunakan air panas, usia lanjut, dan udara dingin, misalnya sering menyalakan AC terlalu lama. Selain itu, kulit juga akan pecah-pecah dan mengelupas jika tubuh Anda tidak mendapatkan cukup cairan.
2. Kutu air
Kutu air adalah infeksi jamur yang paling sering terjadi di sela-sela jari kaki. Infeksi ini lebih berisiko terjadi jika menderita diabetes, sering memakai sepatu sempit, sering berkeringat, atau bekerja di lingkungan yang basah dan lembap.
BACA JUGA:Cara Terbaik Mengobati Sakit Ginjal pada Wanita
3. Alergi
Imunitas tubuh bisa bereaksi berlebihan terhadap zat atau sesuatu yang tidak berbahaya. Kondisi yang disebut alergi ini bisa dipicu oleh paparan debu, penggunaan sabun yang dapat menyebabkan iritasi, atau penggunaan produk perawatan kulit tertentu, seperti losion.
Reaksi alergi bisa muncul di kaki dan bisa membuat kulit jari-jari kaki terasa gatal, kering, bentol-bentol, serta mengelupas.
4. Eksim
Penyebab kulit jari kaki mengelupas lainnya ialah eksim. Kondisi ini belum diketahui penyebabnya, tetapi kemungkinan besar disebabkan oleh genetik dan riwayat alergi. Eksim dapat kambuh kapan saja dan gejalanya dapat memburuk selama beberapa waktu. Selain kulit mengelupas, eksim juga bisa ditandai dengan kulit gatal, kering, dan kemerahan