6 Manfaat ASI Eksklusif yang Wajib Diketahui, Salah Satunya Bisa Cegah Alergi

Selasa 20 Aug 2024 - 14:18 WIB
Reporter : Erwin Abendi
Editor : Eko Hatmono

Radarkoran.com -  Air Susu Ibu atau ASI eksklusif bisa  menjaga kesehatan serta menjalin ikatan emosional antara Ibu dan bayi.

Ini jarang diketahui oleh kebanyakan kaum ibu, karena selama ini hanya berdasarkan kebiasaan saja kalau seorang ibu  setelah melahirkan menyusui anaknya. 

Namun kalau ASI merupakan makanan terbaik bagi  bayi yang baru lahir, sudah tidak bisa dibantah lagi  karena  kaya akan nutrisi dan memiliki manfaat bagi kesehatan bayi dan ibu menyusui (busui).

Pemberian ASI secara eksklusif tanpa campuran makanan lain selama enam bulan pertama sangat penting untuk kesehatan bayi. Nah, mau tahu apa saja manfaat ASI bagi bayi dan ibu? Berikut ulasannya :

BACA JUGA:Sisi Kesehatan Fisik dan Mental Menikah, Ada di Usia Berapa?

 

1. Menjaga sistem kekebalan tubuh bayi

ASI eksklusif mengandung berbagai nutrisi dan antibodi yang sangat baik bagi sistem kekebalan tubuh bayi. Nutrisi dan antibodi tersebut membantu melindungi bayi dari berbagai penyakit dan infeksi, termasuk diare, infeksi saluran pernapasan, dan meningitis. Dengan pemberian ASI eksklusif, risiko infeksi pada bayi dapat berkurang dan bayi akan memiliki sistem kekebalan tubuh yang lebih kuat.

 

2. Membantu perkembangan otak bayi

ASI eksklusif juga mengandung DHA, yaitu jenis asam lemak omega-3 yang sangat baik untuk perkembangan otak dan saraf bayi. DHA membantu membentuk struktur otak dan mempercepat pertumbuhan sel otak pada bayi.

Pemberian ASI eksklusif dapat membantu meningkatkan kecerdasan bayi dan kemampuan belajar di masa depan.

BACA JUGA:Ini 10 Cara yang Bisa Diterapkan Generasi Muda Mengisi dan Memaknai Kemerdekaan, Apa Saja ?

3. Menjaga kesehatan Ibu

Pemberian ASI eksklusif juga memiliki manfaat yang sangat baik bagi kesehatan ibu. ASI eksklusif dapat membantu menurunkan risiko kanker payudara dan ovarium pada ibu.

Kategori :