Berkah Ramadhan, 19 KPM Air Selimang Terima BLT-DD
Kades Air Selimang Supardi menyalurkan langsung BL- DD kepada 19 KPM.--SUHAI/RK
Radarkoran.com - Sebanyak 19 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) warga Desa Air Selimang menerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap pertama tahun 2024.
Bantuan tersebut dibagikan langsung Kades Air Selimang, Supardi. Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Seberang Musi, Dedi Sukrizal, ST, Babinsa, BPD, perangkat desa, perangkat agama serta 19 KPM. Penyerahan BLT-DD tersebut dilaksanakan di Gedung Serbaguna Desa Air Selimang, Rabu 27 Maret 2024.
Kades Air Selimang Supardi mengatakan sebanyak 19 KPM sudah menikmati BLT-DD sebelum lebaran Idul Fitri. Ini suatu keberkahan bagi yang menerima. Sehingga uang bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan saat puasa Ramadhan dan hari raya Idul Fitri nantinya.
19 KPM sumringah menerima BLT-DD tahap pertama.--SUHAI/RK
BLT-DD tahap I yang direalisasikan yakni untuk periode Januari, Februari dan Maret. Perbulannya KPM menerima Rp.300 ribu, sehingga dengan penyaluran 3 bulan sekaligus yang diterima masing-masing KPM yaitu Rp 900 ribu.
BACA JUGA:Sumringah, 15 KPM Pungguk Meranti Terima BLT-DD Tahap I
"Alhamdulillah warga kita sudah menerima BLT-DD untuk tahap satu ini. Warga kita sangat sangat bahagia sekali dengan adanya mereka mendapatkan bantuan. Mereka bisa menggunakan BLT-DD ntuk kebutuhan di bulan Ramadhan atau Idul Fitri. Seperti untuk membeli beras, lauk, gula dan kebutuhan dasar lainya. Harapan saya, BLT-DD ini bisa bermanfaat untuk warga yang tidak mampu, " demikian Kades Supardi. (hay/psn)