HUT Bhayangkara Ke-78, Polres Kepahiang Tanam 1.000 Pohon dan Bagikan 1.200 Benih Ikan Nila

BHAYANGKARA : Kapolres Kepahiang Polda Bengkulu, AKBP. Eko Munarianto, S.IK menanam pohon memperingati HUT Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024.--EPRAN/RK

Radarkoran.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78 Tahun 2024, Polres Kepahiang Polda Bengkulu melaksanakan sejumlah kegiatan. Di antaranya melaksanakan penanaman 1.000 pohon dan menyalurkan 1.200 benih ikan, pemberian beasiswa kepada anak-anak berprestasi serta sejumlah kegiatan lainnya. Rangkaian kegiatan HUT Bhayangkara ke-78 tahun ini dilaksanakan jajaran Polres Kepahiang, Kamis 27 Juni 2024. 

Kapolres Kepahiang Polda Bengkulu, AKBP Eko Munarianto, S.IK menyampaikan, dalam rangkaian HUT Bhayangkara ke-78 Tahun 2024 sejumlah kegiatan dilaksanakan. Sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan, Polres Kepahiang melaksanakan penanaman 1.000 pohon. Kemudian, menyalurkan bibit pohon ke masyarakat, khususnya bibit kayu yang kedepannya bisa memberikan nilai ekonomi. "Kita melaksanakan penanaman 1.000 pohon," papar Kapolres Eko.

Selain itu, sambung Kapolres Eko, pihaknya juga menyalurkan sebanyak 1.200 benih ikan nila kepada masyarakat di daerah ini. Masih dalam rangkaian HUT 

Bhayangkara ke-78 Tahun 2024, Kapolres Eko juga memberikan beasiswa kepada para pelajar yang berprestasi, mulai dari tingkat SD, SMP hingga SMA sederajat, putra-putri dari personel Polres Kepahiang. 

BACA JUGA:Peringati HUT Bhayangkara ke-78, Kapolda Bengkulu Resmikan Fasilitas Air Bersih

"Dari sejumlah kegiatan yang kami dilaksanakan, diharapkan bisa berdampak baik terhadap masyarakat di Kabupaten Kepahiang maupun terhadap personel Polres Kepahiang," sampai Kapolres Eko.

Lebih lanjut Kapolres Kepahiang ini menambahkan, khusus untuk bantuan bibit ikan nila, diberikan kepada masyarakat supaya dapat dikembangkan, sehingga menjadi sumber pemasukan tambahan di masa mendatang. 

"Kalau penanaman pohon, karena kita peduli dengan lingkungan untuk penghijauan. Kalau bibit ikan, ya harapannya bisa dikembangkan, hasilnya dijual untuk tambahan pemasukan masyarakat, untuk bantu-bantu biaya hidup sehari-hari. Kalau untuk personel kita, ya kita berikan reward kepada anak-anak mereka  khususnya yang berprestasi," demikian Kapolres Eko.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan