Honda AirBlade 160 Siap Saingi Yamaha Aerox 155, Cek Harganya

HONDA : Keluaran Honda terbaru, AirBlade 160 yang siap menjadi pesaing serius Yamaha Aerox.--FOTO/DOK

Radarkoran.com - Persaingan antara Yamaha NVX 155 atau Aerox 155 di pasar Indonesia dengan keluaran produk Honda terbaru akan semakin terlihat. Sebab Honda baru saja meluncurkan AirBlade 160 di Vietnam. Skutik yang dipasarkan oleh Honda Vietnam Company (HVN) itu hadir dengan wajah lebih sporty.

Honda AirBlade 160 MY2025 hadir dengan sejumlah peningkatan, terutama dari hal gaya dan kenyamanan berkendara. Misal, struktur tulang punggung mampu membuat pijakan kaki lebih nyaman ketika berkendara. Selanjutnya AirBlade 160 membawa tangki bahan bakar yang dipasang di depan. 

Selain pilihan mesin 160cc, AirBlade juga ditawarkan dengan dapur tenaga yang lebih kecil 125cc. Honda AirBlade 160 memgaplikasikan rangka eSAF yang diklaim bisa lebih kuat tapi bobot lebih ringan. 

Honda Airblade 160 dijual dengan harga 56.690.000 VND atau kisaran Rp 36 jutaan. Sedangkan Airblade 125 dibanderol 42.700.000 VND atau Rp 27 jutaan. Honda Airblade 160 baru punya nuansa balap yang sangat kuat. Kendaraan ini secara garis besar mirip Honda Vario 160. Hanya saja, pabrikan memberikan tarikan-tarikan agresif yang membuatnya terlihat lebih sporty.

BACA JUGA:1.000 Unit Yamaha Nmax Turbo Terjual dalam 40 Menit

Diketahui, di Indonesia, Honda sudah memiliki motor matic yang mengisi segmen kelas 160cc. Di antaranya seperti Vario, PCX dan ADV yang punya populasi yang sangat tinggi. Namun di Vietnam, ternyata Honda punya produk motor sendirinya di kelas 160cc yang diberi nama Airblade 160.

Di pertengahan 2024 ini, Honda Vietnam menghadirkan versi penyegaran pada Airblade 160 ini. Motor ini diproyeksikan untuk menjadi penantang serius dari Yamaha Aerox yang punya style, tampilan, dan kelas yang mirip-mirip.

Lanjut ke bagian fitur, Honda Airblade 160 tergolong cukup mumpuni. Selain lampu LED baik di depan dan belakang, motor ini sudah dibekali dengan soket pengisi daya gadget, panel instrumen digital, dan Smart Key. Sayangnya untuk safety belum dibekali dengan rem ABS dan Traction Control.

BACA JUGA:Minat Yamaha Lexi 155 Connected ABS Terbaru, Yuk ke Panca Motor Kepahiang

Lanjut ke bagian mesin, Honda Airblade 160 mengusung konfigurasi 157cc eSP+ SOHC yang sudah dibekali dengan teknologi PGM-FI. Tenaga yang dihasilkan mencapai 15,7 Hp dan torsi 14,6 Nm.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan