Catat, Berikut Sederet Khasiat Brokoli untuk Anak

Sederet khasiat brokoli --FOTO/ILUSTRASI

Radarkoran.com - Khasiat brokoli untuk kesehatan anak tidak perlu diragukan lagi. 

Di balik rasa dan teksturnya yang khas, brokoli juga menyimpan segudang nutrisi penting untuk tumbuh kembang si kecil. Ketahui apa saja manfaat kesehatan yang bisa didapat anak dari mengonsumsi brokoli.

Brokoli atau Brassica Oleracea memiliki bentuk yang mirip dengan kembang kol, akan tetapi berbeda warna. Sayur hijau ini mengandung beragam nutrisi, mulai dari serat, protein, kalsium, zat besi, zinc, hingga fosfor. 

Tak hanya itu, brokoli juga diperkaya dengan beberapa jenis vitamin, seperti vitamin A, B6, C, dan K.

Brokoli sudah bisa diberikan kepada anak sejak ia mendapatkan makanan pendamping ASI atau MPASI. Biasanya, brokoli diolah menjadi campuran sup. Akan tetapi, brokoli juga nikmat dikonsumsi dengan cara direbus, dikukus, atau ditumis. Melihat kandungan gizinya, menyantap brokoli secara rutin bisa memberikan manfaat luar biasa untuk kesehatan anak, di antaranya:

 

1. Memperkuat sistem imun

Kandungan vitamin C, zinc, selenium, zat besi, dan protein pada brokoli bermanfaat untuk memperkuat sistem imun anak. Dengan mengonsumsi brokoli secara rutin, diketahui imunitas anak akan semakin kuat, sehingga ia pun tidak mudah untuk terserang penyakit.

BACA JUGA:Miracle Fruit, Buah Unik yang Memiliki Banyak Khasiat

2. Menjaga kesehatan otak

Brokoli kaya akan nutrisi dan senyawa bioaktif alami yang dapat meningkatkan fungsi sel saraf sehingga bisa menjaga kesehatan otak anak. Kandungan sulforaphane pada brokoli pun dipercaya bisa melindungi otak dan mencegah gangguan kognitif di kemudian hari.

 

3. Melancarkan sistem pencernaan

Sayuran berwarna hijau ini juga mengandung serat, air, dan antioksidan yang penting dalam menjaga kesehatan sistem pencernaan anak. Sistem pencernaan yang baik turut memengaruhi proses tumbuh kembang anak. Mengonsumsi brokoli juga akan menurunkan risiko anak mengalami sembelit.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan