Desa Daspetah II Prioritas 3 Item Kegiatan APBDes TA 2024

DIBANGUN : Gedung Serbaguna Desa Daspetah II, salah satu kegiatan yang dibangun pada tahun 2023 dan sudah dimanfaatkan.--SUHAI/RK

KEPAHIANG RK- Desa Daspetah II Kecamatan Ujan Mas dalam penggunaan Dana Desa (DD) pada Tahun Anggaran (TA) 2024, tetap memprioritaskan kebutuhan masyarakat seperti jalan lingkungan rabat beton di dusun 2, Sarana Air Bersih (SAB) sumur bor yang berada di 3 lingkungan desa, dan lampu penerangan jalan umum desa.

Perencanaan pembangunan tersebut sesuai dengan visi dan misi Kepaa Desa, yakni Adil dan Merata disegala bidang.

Kades Daspetah II, Yori Pranata, S.Pd saat ditemui di kediamannya, Selasa 2 Januari 2024 mengatakan, sebagai bentuk tanggungjawab dalam mengemban amanah masyarakat, maka dirinya dan para perangkat desa harus siap dalam membangun desa kedepannya. 

"Pembangunan merata dan adil di setiap wilayah lingkungan dusun, sudah menjadi cita-cita. Tinggal bagaimana lagi anggaran cukup atau tidak. Kalau belum cukup anggaran dibangun secara bertahap setiap tahun.nya," kata Yori.

BACA JUGA:Desa Daspetah Tuntas Salurkan BLT-DD 2023 untuk 33 KPM

Dia melanjutkan, pembangunan yang dilaksanakan tentunya melalui tahapan musyawarah dan sudah dirumuskan dan direncanakan dari jauh-jauh hari.

"Kita untuk membangun 3 item pada tahun 2024 ini nanti, sudah kita rencanakan dalam RKPDes dan akan dianggarkan dalam APBDes satu tahun anggaran. Ya mudah-mudahan saja apa yang direncanakan dapat terealisasi semuanya tanpa ada hambatan apa pun," demikian Yori. (hay)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan