Gubernur Rohidin Minta Puteri Indonesia 2024 Kenalkan Karakteristik Keunggulan dan Kekayaan Budaya Bengkulu

Gubernur Rohidin Mersyah saat menerima Audiensi Puteri Indonesia 2024 Perwakilan Provinsi Bengkulu di Gedung Daerah Balai Raya Semarak Bengkulu pada Rabu, 7 Februari 2024--GATOT/RK

Radarkepahiang.bacakoran.co - Gubernur Bengkulu, Prof. Dr. H. Rohidin Mersyah, MMA meminta kepada Nabila Putri Bintadytama untuk dapat mengenalkan karakteristik keunggulan dan kekayaan budaya Bengkulu dalam kontestasi pemilihan Putri Indonesia tahun 2024 sebagai perwakilan dari Provinsi Bengkulu.

Hal demikian disampaikan gubernur saat menerima Audiensi Puteri Indonesia 2024 Perwakilan Provinsi Bengkulu di Gedung Daerah Balai Raya Semarak Bengkulu pada Rabu, 7 Februari 2024.

"Provinsi Bengkulu ini termasuk salah satu provinsi terkecil di pulau Sumatera, saya kira melalui event seperti ini (Putri Indonesia, red) menjadi media kita untuk mengenalkan Bengkulu di kancah nasional maupun internasional. Kemudian, tentu saya kira saat tampil mengenalkan karakteristik keunggulan kekayaan budaya Bengkulu," tutur Gubernur Rohidin. 

Disisi lain, Gubernur Rohidin meminta kepada OPD terkait seperti Dinas Pariwisata (Dispar) Provinsi Bengkulu untuk dapat mensupport Nabila dalam kontestasi pemilihan Putri Indonesia 2024, sekaligus mengenalkan Bengkulu dalam kontestasi tersebut.

BACA JUGA:Masih Dikaji, Bawaslu Pastikan Ditindaklanjuti Dugaan Pelanggaran Oleh Calon Senator

"Saya minta Dinas Pariwisata tadi untuk apa yang kira-kira bisa disupport dan bisa dikenalkan melalui itu Nabila untuk mengenalkan Bengkulu dalam event pemilihan Putri Indonesia," sampai gubernur. 

Selain itu, Gubernur Rohidin juga mengajak seluruh masyarakat provinsi Bengkulu mendukung Nabila Putri Bintadytama yang mewakili Bengkulu diajang Pemilihan Puteri Indonesia 2024.

"Nabila ini kedua orang tuanya berasal dari Seluma. Saya kira ini menjadi semangat bagi kita masyarakat Bengkulu karena dia mewakili Bengkulu dalam ajang pemilihan Putri Indonesia. Juga mengenalkan budaya dan pariwisata Bengkulu, serta mewakili anak-anak muda Bengkulu. Maka saya harapkan seluruh elemen masyarakat dapat memberikan support, doa dan dukungan kepada Nabila untuk dapat meraih prestasi terbaik," imbau gubernur Rohidin. 

Untuk diketahui, Nabila Putri Bintadytama merupakan buah hati pasangan Tito Iswandy dan Efrita Megis yang berasal dari Kabupaten Seluma. Selain aktif sebagai mahasiswa di Universitas Padjajaran, Nabila juga seorang influencer kecantikan melalui media sosial Tiktok dan Instagram. 

Melalui event Pemilihan Putri Indonesia 2024 yang dimulai dari Pra Karantina 20 - 27 Februari mendatang. Lalu dilanjutkan masa Karantina 29 Februari dan puncaknya malam grand final 8 Maret 2024, tentunya diharapkan oleh seluruh masyarakat Bengkulu agar Nabila dapat membawa Bengkulu lebih dikenal di kancah Nasional maupun ajang yang lebih baik lagi.

BACA JUGA:Warga Teluk Sepang Tolak Permukiman Jadi Tempat Pembuangan Limbah PLTU

Terpisah, Nabila Putri Bintadytama menyampaikan, ajang Pemilihan Puteri Indonesia tahun 2024 merupakan ajang perdana yang diikutinya.Namun dirinya optimis untuk mengikuti event yang diselenggarakan dengan segala kemampuan yang dimiliki.

"Ini kesempatan saya untuk mengenal putri-putri dari provinsi lainnya. Juga menambah relasi dan saya juga mengganggap mereka sebagai saudara, bukan saingan. Target saya tentunya menjadi winner, sehingga saya mohon dukungannya agar dapat membawa nama baik Bengkulu," ujarnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan