Radarkoran.com - Kontestasi Pemilihan gubernur dan wakil gubernur Bengkulu hingga saat ini tengah masuki tahapan kampanye untuk dua pasangan calon gubernur dan wakil gubernur yang telah ditetapkan oleh penyelenggara Pemilu di Provinsi Bengkulu.
Salah satu pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah dan Meriani yang dikenal dengan sebutan Romer menyampaikan optimismenya dengan target kemenangan di atas 80 persen dapat tercapai.
"Saya yakin kita bisa menang di atas 80 persen, dan alhamdulillah saat ini di sembilan kabupaten satu kota dukungan semakin kuat. Animo masyarakat sangat luar biasa untuk mendukung Romer," ungkap Rohidin saat pengukuhan tim pemenangannya pada Kamis, 3 Oktober 2024.
Dalam acara pengukuhan tersebut, Rohidin menyampaikan keyakinannya bahwa dukungan masyarakat terus menguat untuk memenangkan kembali Pilkada di Bengkulu.
Selain itu, dalam acara pengukuhan sekaligus menjadi ajang deklarasi dukungan berbagai kelompok masyarakat terhadap gubernur petahana/incumbent tersebut, Rohidin mengatakan jika panggung deklarasi Romer akan terus berlangsung hingga menjelang hari pemungutan suara pada 27 November mendatang.
BACA JUGA: PIP di Politisasi, Rohidin Dukung APH Usut Tuntas
"Hingga saat ini sudah banyak kelompok masyarakat yang mendaftarkan diri untuk mendeklarasikan dukungan mereka secara spontan terhadap Romer. Dukungan ini akan terus berlanjut hingga menjelang pemilihan," ujar Rohidin penuh optimisme.
Dalam pengukuhan tim pemenangan Rohidin Mersyah dan Meriani baru-baru ini, turut hadir tokoh-tokoh terkemuka seperti Bando Amin dan Erni Khairini. Hal ini semakin mengukuhkan posisi Romer di kancah politik Bengkulu.
Mantan Bupati Kepahiang, Bando Amin, dengan tegas menyatakan dukungannya terhadap pasangan Rohidin-Meriani, yang menurutnya adalah sosok pemimpin yang bekerja tulus untuk kemajuan Bengkulu.
"Saya menyampaikan dukungan kepada Pak Rohidin karena beliau satu-satunya pemimpin yang mendorong pembangunan Bengkulu dengan tulus dari hati," kata Bando.