Truk Material Masuk Jurang di Kepahiang Sudah Dievakuasi, Begini Kondisi Sopir

Kamis 10 Oct 2024 - 18:32 WIB
Reporter : Novrian Hidayat
Editor : Candra Hadinata

Radarkoran.com - Mobil truk bermuatan material batu yang masuk ke dasar jurang yang berada di wilayah Desa Kelilik Kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, akhirnya berhasil dievakuasi pada Kamis 10 Oktober 2024 sore.

Evakuasi terhadap mobil truk tersebut dibenarkan oleh Kepala Desa (Kades) Kelilik, Berlian Azhari saat diwawancarai wartawan Radarkoran.com melalui sambungan seluler. Merurut Kades Berlian, saat ini mobil angkutan yang kondisinya sudah rusak parah tersebut sudah tidak ada lagi di lokasi kejadian.

"Mobil angkutan material yang masuk ke dasar jurang, sudah dilakukan evakuasi oleh pemiliknya, saat ini sudah tak ada lagi di lokasi kejadian," terangnya.

Lebih lanjut Kades Berlian mengungkapkkan, berdasarkan informasi yang ia dapat, sebelum terjadinya kecelakaan, truk bermuatan material batu tersebut datang dari arah Pasar Kepahiang, yang memang berhenti di titik lokasi kejadian untuk menurunkan matrial yang diangkut.

BACA JUGA:Mobil Terjun Bebas di Dasar Jurang Desa Kelilik Kepahiang

Kebetulan lokasi kejadian tersebut sedang dilakukan pekerjaan pembanguman pelapis tebing. Saat menurunkan muatan, sambung Kades Kelilik ini, truk itu terlalu berada di bibir jalan hingga sopir hilang kendali, sehingga truk terjun bebas ke dasar jurang.

"Dari informasi yang saya dapatkan, saat kejadian sopir ini sedang menurunkan material batu yang dia dibawa. Namun karena terlalu menepi, jadi hilang kendali," sambungnya.

"Alhamdulillahnya, sopir tidak mengalami luka parah meskipun sempat terjepit di dalam mobil dan langsung dibawa oleh warga kerumah sakit. Setahu saya, ada dua orang di dalam mobil, si sopir dan kernet yang kebetulan sudah turun sebelum peristiwa terjadi. Mereka ini dikabarkan dari Kabupaten Lebong," demikian Kades Berlian. 

Kategori :