Land Cruiser FJ : Paket Hemat SUV Gagah
 
                            Land Cruiser FJ--TANGKAPAN LAYAR
Radarkoran.com - Land Cruiser FJ muncul untuk kali pertama di hadapan publik pada ajang Japan Mobility Show. Jadi Land Cruiser paling mini, SUV gagah ini adalah paket hemat dengan nuansa lokal Indonesia yang kuat.
Land Cruiser FJ jadi anggota keluarga terbaru Land Cruiser. Sudah dirilis secara global pekan lalu, mobil yang dijuluki Baby Cruiser ini muncul untuk kali pertama untuk ditonton publik secara luas pada ajang Japan Mobility Show 2025.
Kehadiran Land Cruiser FJ jadi magnet besar di booth Toyota. Sedari pagi, bahkan sebelum acara dimulai, mobil ini terus dikerubuti pengunjung yang adalah wartawan dari seluruh dunia. Sampai siang menjelang sore, masih ramai jurnalis menyerbu SUV ini.
Land Cruiser FJ dibangun di atas platform IMV (Innovative International Multi-purpose Vehicle). Ini bukan platform yang asing buat orang Indonesia, lantaran sudah digunakan sebelumnya pada model-model Toyota lain seperti Fortuner, Hilux, dan Kijang Innova.
Pun begitu dengan dapur pacunya. Baby Cruiser ini disematkan mesin 2TR-FE 2.7 liter, yang lagi-lagi sangat populer di Indonesia. Mesin ini digunakan pada Toyota Fortuner bensin dan juga Kijang Innova.
BACA JUGA:Mitsubishi Delica Generasi Terbaru: Begini Tampilannya
Dalam pengumuman global pekan lalu, Toyota menyebut Land Cruiser FJ bakal diproduksi di Thailand. Ketika itu disebutkan juga kalau mobil ini bakal mulai dijual pada 2026.
Daya tarik besar Land Cruiser FJ adalah desainnya yang retro namun punya kesan modern kuat. Nuansa Land Cruiser FJ40 yang klasik terasa betul, meski wujudnya lebih ringkas. Ini bisa dilihat pada bodi kotak yang tegas, terasa begitu maskulin.
Masuk ke dalam kabin, tidak ada desain atau fitur berlebih disodorkan. Land Cruiser FJ terlihat sekali dirancang dengan mengedepankan fungsionalitas, yang fokus pada kemudahan pengemudi. Panel instrumen horisontal didesain untuk memudahkan menjangkau fitur-fitur di dashboard.
Belum ada informasi lebih jauh perihal sistem infotainment yang ditawarkan. Satu hal yang bisa dipastikan, sistem infotainmentnya lebih kecil dari LC 250.
Performa dan Kemampuan Off-Road
Toyota sempat menyatakan telah melakukan pengujian secara intensif terhadap Land Cruiser FJ pada berbagai medan ekstrem. Ini dilakukan demi memastikan DNA Land Cruiser yang sudah melegenda itu menurun pada versi baby-nya ini. Termasuk kehandalan, durability, dan daya jelajah.
Penggunaan sasis ladder frame, ground clearence tinggi, dan artikulasi roda khas Land Cruiser diklaim membuat SUV ini siap dibawa ke medan berat.
 
         
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                    