Radarkoran.com - Seiring berkembangnya waktu, motor Honda Beat tampaknya masih menjadi primadona banyak kalangan. Tidak cuma rilisan baru, seri Beat lawas pun masih terus diburu.
Selain stylish dan efisien, motor Honda Beat bekas yang murah turut menjadi alasannya. Di pasaran, motor Honda bekas dihargai mulai dari Rp4 jutaan. Jika butuh rekomendasi seri motor beat bekas yang terjangkau, simak ulasan berikut.
1. Motor Honda Beat 2008
Seri Beat pertama ini hadir dengan mesin 110 cc SHOC, transmisi otomatis CVT, serta sistem pembakaran karburator. Beat keluaran 2008 ini didesain simpel dan futuristik.
Fitur yang diusungnya pun masih sesuai dengan tren roda dua masa kini. Motor ini pun cuma dibanderol mulai Rp4 jutaan, padahal performanya masih cukup oke.
2. Motor Honda Beat 2010
Beat keluaran 2010 hadir dengan sejumlah perubahan. Termasuk, peningkatan kualitas rem, perbaikan suspensi belakang, serta perubahan desain yang lebih modern dan sporty.
Tarikan gasnya pun dibuat lebih halus tetapi tetap bertenaga. Harga motor bekas keluaran Honda ini dibanderol mulai Rp6 jutaan.
BACA JUGA:Fitur Unggulan dan Spesifikasi Lengkap Motor Listrik Honda CUV e: dan ICON e:
3. Motor Honda Beat 2012
Sukses dengan model pertamanya, Beat keluaran 2012 rilis dengan perubahan siginifikan, dari desain dan performanya. Beat generasi kedua ini dilengkapi lampu depan yang lebih kekinian serta bodi aerodinamis.
Lebih lanjut, disematkan pula Programmed Fuel Injection atau lebih dikenal BeAT PGM-FI. Teknologi tersebut diklaim bikin bahan bakar lebih irit. Untuk membawanya pulang, siapkan bujet sekitar Rp8 jutaan.