Dilepas Wabup Zurdi Nata, Kepahiang Kirim 98 Atlet Ikut POPDA Bengkulu 2024

Minggu 12 May 2024 - 21:08 WIB
Reporter : Epran Antoni
Editor : Candra Hadinata

Radarkoran.com - Dalam rangka mengikuti Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Bengkulu tahun 2024, Kabupaten Kepahiang mengirimkan sebanyak 98 atlet. Puluhan atlet ini akan mengikuti 7 tangkai perlombaan dari total 9 tangkai perlombaan POPDA Bengkulu 2024. Pemberangkatan para atlet asal Kabupaten Kepahiang dilepas langsung oleh Wabup Kepahiang, H. Zurdi Nata, S.IP di halaman kantor Bupati Kepahiang, Minggu 12 Mei 2024. 

Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kepahiang, Rudi A Sihaloho, ST menerangkan, dalam ajang POPDA 2024 Kabupaten Kepahiang mengirimkan 98 atlet yang akan mengikuti 7 tangkai perlombaan. Yakni basket 23 atlet, voly 24 atlet, tinju 6 atlet, bola kaki 18 atlet, silat 14 atlet, tenis lapangan 7 atlet, dan bulu tangkis 6 atlet. 

"Selain para atlet yang berangkat, juga ada 28 panitia atau official yang berangkat mendampingi. Jadi pada POPDA tahun ini hanya 2 tangkai perlombaan yang tidak diikuti oleh atlet Kabupaten Kepahiang," kata Rudi. 

Lanjut disampaikan Rudi, pihaknya meyakini jika atlet yang dikirim untuk mengikuti POPDA akan bisa memberikan hasil terbaik untuk Kabupaten Kepahiang. Karena seluruhnya telah melalui seleksi yang langsung dilakukan oleh masing-masing sekolah di Kabupaten Kepahiang. Selain itu, selama ini para atlet juga sudah menjalani latihan cukup panjang dan matang.

BACA JUGA:KPU Kepahiang Mulai Vermin KTP Dukungan Riri-Ujang, Siap-siap Perbaikan 2 Kali Lipat

"Saya yakin, anak-anak kita atau atlet kita yang mengikuti POPDA Bengkulu 2024 dapat meraih hasil terbaik. Karena mereka seluruhnya merupakan atlet dan sudah mempersiapkan diri menjelang pelaksanaan POPDA Bengkulu 2024 ini," sampai Rudi.


POPDA : Wakil Bupati Kepahiang, H. Zurdi Nata, S.IP melepas keberangkatan 98 atlet Kabupaten Kepahiang mengikuti POPDA Bengkulu 2024--DOK/RK

Sementara itu, Wabup Kepahiang, H. Zurdi Nata mengatakan bahwa, kegiatan POPDA yang diikuti sangat bermanfaat untuk mengasah kemampuan dalam bidang olahraga yang dimiliki para pelajar di daerah ini. POPDA merupakan ajang pertandingan olahraga yang diikuti oleh setiap pelajar antar daerah atau kabupaten di Provinsi Bengkulu. 

"POPDA ini merupakan ajang untuk membina potensi pelajar di daerah dalam hal olahraga. Kepada pemain atau atlet yang mengikuti POPDA supaya dapat optimis untuk meraih juara," semangat Wabup. 

Lebih lanjut dikatakan Wabup Zurdi Nata, POPDA Bengkulu 2024 merupakan ajang untuk berkarya atas keahlian bidang olahraga yang dimiliki pelajar di Kabupaten Kepahiang. Semoga atlet yang dikirim dapat membawa nama baik Kabupaten Kepahiang di tingkat Provinsi Bengkulu. Selanjutnya, kepada atlet yang akan mengikuti POPDA 2024, diingatkan untuk menjaga kesehatan sehingga bisa menampilkan kemampuan terbaik ketika bertanding.

BACA JUGA:Daftar Independen, Ini Sebaran KTP Dukungan Riri-Ujang Pilkada Kepahiang 2024

"Jaga kesehatan, jaga nama baik daerah dan sekolah dengan bertanding secara sportif. Semoga bisa menampilkan kemampuan terbaik dan meraih juara, bawa banyak medali pulang ke Kabupaten," demikian Wabup Zurdi Nata. (and/pariwara)

Kategori :