Hingga Oktober Realisasi Pupuk Subsidi Provinsi Bengkulu Capai 44.016 Ton

Ketua Tim Kerja Seksi Pupuk dan Alinstan Dinas TPHP Provinsi Bengkulu, Destriana --GATOT/RK

Radarkoran.com - Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan (TPHP) Provinsi Bengkulu menyebut jika realisasi pupuk subsidi yang dialokasikan tahun 2024 sebanyak 68.781 ton hingga bulan Oktober telah mencapai 44.016 ton. 

Ketua Tim Kerja Seksi Pupuk dan Alinstan Dinas TPHP Provinsi Bengkulu, Destriana menyampaikan, alokasi pupuk subsidi tahun ini terdiri dari pupuk jenis urea yang sudah terealisasi sebesar 16.159,224 ton dari alokasi 26.285 ton. Lalu untuk pupuk jenis NPK sebesar 27.857,716 ton dari alokasi sebesar 42.495 ton. 

"Untuk realisasi penyaluran pupuk bersubsidi sampai bulan Oktober tahun 2024 untuk pupuk Urea sebanyak 16.159,224 ton atau bekisar 61,47 persen. Sedangkan untuk pupuk NPK realisasi sampai dengan bulan Oktober sudah sebesar 27.857,716 ton atau berkisar 65,56 persen," sampai Destriana.

Ia menambahkan, realisasi pupuk menyisakan waktu kurang lebih sekitar 1,5 bulan, untuk itu jika ada sisa realisasi dari kedua jenis pupuk tersebut, akan di alokasikan lagi ke tahun yang 2025 mendatang. 

"Mungkin ini nanti tidak akan terealisasi seratus persen, alokasi tahun ini otomatis akan menjadi stok awal tahun depan," singkat Destriana.

Adapun besaran penyaluran pupuk per kabupaten/kota di wilayah Bengkulu yakni, Kabupaten Bengkulu Selatan untuk jenis urea yang telah tersalurkan sebesar 4.365,434 ton dari alokasi 6.778 ton dan jenis NPK yaitu 2.335,827 ton dari alokasi 8.769 ton.

BACA JUGA: Berikut Rincian Realisasi Pupuk Subsidi di Provinsi Bengkulu

Lalu di Kabupaten Rejang Lebong untuk jenis urea yang tersalurkan 848,235 ton dari alokasi 1.618 ton, dan jenis NPK 3.156,540 ton dari alokasi 5.167 ton. Kabupaten Bengkulu Utara untuk jenis urea 982,050 dari alokasi 1.733 ton, untuk jenis NPK yakni 1.578,200 ton dari alokasi 2.536 ton.

Kemudian, Kabupaten Kaur untuk pupuk urea yaitu 5.032,227 ton dari alokasi 8.000 ton, untuk pupuk NPK 8.504,472 ton dari alokasi 13.094 ton. Kabupaten Seluma untuk pupuk urea 1.592,713 ton dari aloksi 2.022 ton dan untuk pupuk NPK 2.479,533 dari alokasi 3.350 ton. 

Selanjutnya Kabupaten Kepahiang untuk jenis urea 647,736 ton dari alokasi 1.080 ton dan untuk pupuk NPK tersalur sebesar 1.120,944 ton dari alokasi 1.795 ton.

Kabupaten Mukomuko untuk pupuk urea 1.123,150 ton dari alokasi 2.050 ton dan pupuk NPK 1.301,900 ton dari alokasi 2.461 ton, Kabupaten Lebong jenis pupuk Urea 1.179,579 ton dari alokasi 2.318 ton dan pupuk NPK 2.406,185 ton dari alokasi 3.700 ton.

Kabupaten Bengkulu Tengah untuk pupuk urea 247,480 ton dari alokasi 467 ton dan jenis NPK 593,750 ton dari alokasi 1.250 ton, Kota Bengkulu untuk jenis urea 140,650 ton dari alokasi 220 ton, dan pupuk NPK 282,365 ton dari alokasi 373 ton.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan