SMA IT Rabani Kepahiang Diverifikasi dan Divalidasi

VERIFIKASI : SMA IT Rabani Kepahiang Diverifikasi dan Divalidasi--FOTO/IST

Radarkoran.com - Untuk memastikan layak atau tidaknya berdiri, SMA IT Rabani Kepahiang diverifikasi dan divalidasi oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bengkulu melalui Cabang Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Wilayah VII Kepahiang, Selasa 19 November 2024.

Diketahui, jika SMA IT Rabani Seberang Musi Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu baru saja dibuka. Sehingga sekolah Yayasan/Swasta yang baru berdiri, pelayanan pendidikan wajib memenuhi syarat syarat yang sudah ditentukan pemerintah. 

Dalam verifikasi dan validasi yang dilakukan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Wilayah VII Kepahiang melakukan pengecekan terhadap administrasi operasional sarana dan prasarana pada pendirian SMA IT Rabani. Sehingga nantinya bisa diberikan rekomendasi terkait apakah SMA IT layak untuk berdiri atau tidaknya.

Kepala Cabang Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Wilayah VII Kepahiang, Johan Arifin, SH, MH menyampaikan selain peninjauan kegiatan administrasi dan operasional SMA IT berkaitan juga dengan persyaratan kurikulum 

"Prosesnya pendirian sekolah itu tidak mudah harus melalui tahapan-tahapan yang cukup panjang tapi untuk pendirian SMA IT Rabani pendiri Yayasannya sudah berpengalaman dibidang pendidikan, baik itu TK, SD dan SMP sekarang mengajukan pendirian SMAnya," kata Johan Arifin

BACA JUGA:Ini Langkah Strategis TPAD Tekan Defisit Rp 70,2 Miliar

Dijelaskan, sejumlah tahapan juga harus dilakukan untuk mendirikan sekolah baru. 

Pada tahapan awal, melakukan registrasi pada aplikasi OSS untuk mendapatkan Nomor Induk Berusaha (NIB), kemudian dilanjutkan dengan aplikasi yang ada di DPMPTSP guna mendapatkan Ijin Operasional. 

"Untuk izin operasionalnya ada dinaungan DPMPTSP Provinsi untuk SMA dan SMK Kami hanya meninjau kurikulum pembelajarannya, administrasi dan operasional sudah lengkap apa belum,"jelasnya.

Berharap kelengkapan pendirian untuk pelayanan pendidikan ini terpenuhi semua, dengan adanya layanan pendidikan jenjang SMA dengan ke-khasan tersendiri, terutama untuk SMA IT ini menjadi sekolah yang pertama kali yang berdiri di Kabupaten Kepahiang yang tergabung dalam Jaringan Sekolah Islam Terpadu.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan