Bank Bengkulu Siapkan THR Rp 2,5 Juta untuk Warga Kepahiang

THR : Bank Bengkulu Cabang Kepahiang persembahkan THR untuk masyarakat Kepahiang.--YUS/RK

Radarkoran.com- Program Tunjangan Hari Raya (THR) 1446 Hijriah/2025 persembahan Bank Bengkulu Cabang Kepahiang untuk 10 pemenang warga masyarakat Kabupaten Kepahiang bekerjasama dengan Surat Kabar Harian (SKH) Radar Kepahiang sudah mulai di buka, Minggu 2 Maret 2025. 

Pengundian kupon THR tersebut nantinya langsung oleh Pimpinan Bank Bengkulu Cabang Kepahiang, Syefrizal Sahponi, SE, MM atau Wakil Pimpinan, Rida Nuryani. Di mana nantinya ada 10 orang masyarakat Kabupaten Kepahiang yang beruntung untuk mendapatkan THR dari Bank Bengkulu Cabang Kepahiang dalam bentuk uang tunai masing-masing Rp 250.000.

Pimpinan Bank Bengkulu Cabang Kepahiang Melalui Wakil Pimpinan, Rida Nuryani menyampaikan ucapan selamat menjalankan puasa ramadan kepada masyarakat dan nasabah bank Bengkulu Cabang Kepahiang. Diharapkannya dengan adanya program THR tersebut dapat membantu memenuhi kebutuhan lebaran Idul Fitri dan sebagai bentuk perhatian kami dari bank daerah untuk masyarakat. 

"THR persembahan Bank Bengkulu mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi masyarakat, dan sebagai bentuk perhatian Bank Bengkulu di momen hari raya Idul Fitri 1446 Hijriah untuk masyarakat Kabupaten Kepahiang," kata Nuryani. 

BACA JUGA:Sertijab Bupati Kepahiang, Ketua DPRD Ingatkan Bupati/ Wabup Wujudkan Program dan Visi Misi

Lebih lanjut dikatakan, THR yang dipersembahkan nantinya akan diundi oleh pihak bank Bengkulu Cabang Kepahiang dan dihadiri dari media harian harian Radar Kepahiang. Bagi pemenang akan diumumkan oleh pihak SKH Radar Kepahiang dan pengambilan THR dilakukan pada Surat Kabar Harian Radar Kepahiang. Dengan syarat pada saat pengambilan uang, masyarakat bisa membawa dan menunjukan KTP/SIM/Kartu Pelajar sesuai dengan nama yang di tulis tertera di kupon undian THR Lebaran persembahan Bank Bengkulu Cabang Kepahiang di Koran SKH Radar Kepahiang.

"Kita sebagai berkah pada bulan ramadan ini memberikan THR lewat kupon di Harian Radar Kepahiang silahkan siapa saja masyarakat Kepahiang boleh mengirimkan kupon untuk kita undi," sampai Rida Nuryani.

Pihaknya terus mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Kepahiang dan sekitarnya untuk menabung di Bank Bengkulu baik yang berada di wilayah KCP Merigi, KCP Pasar Kepahiang dan KCP Gunung Agung Bermani Ilir, dan dapat menikmati seluruh keunggulan dan keuntungan menabung di Bank Bengkulu. 

"Bank Bengkulu mulai tahun 2025 dengan meluncurkan program kredit khusus bagi Aparatur Sipil Negara (ASN). Program ini mencakup Kredit Multiguna PNS Aktif Otonom, Kredit Prapensiun Otonom, Kredit Pensiunan PNS Otonom, serta Kredit PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) segera manfaatkan program khusus ini," pungkasnya

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan