Fitur Unggulan dan Spesifikasi Lengkap Motor Listrik Honda CUV e: dan ICON e:

Motor listrik Honda CUV E dan ICON E --FOTO/ILUSTRASI
Functional Hook
Functional Hook untuk mempermudah dalam membawa barang bawaan.
USB Type-C Charger
Memberikan kemudahan dalam mengisi daya gadget. Daya maksimum 5V 3 Ah.
Honda Smart Key System
Honda Smart Key System merupakan inovasi teknologi canggih yang dikembangkan oleh Honda. Melalui fitur satu ini pengguna CUV e: dapat mengoperasikan kendaraannya seperti menghidupkan mesin tanpa anak kunci.
Selain itu, terdapat fitur canggih, yakni answer back system untuk menemukan posisi sepeda motor dan memberitahu bahwa fungsi immobilizer pada sistem Honda Smart Key telah diaktifkan. Ada juga anti thief alarm (sistem alarm anti-maling) berfungsi untuk mengurangi kemungkinan terjadinya pencurian.
TFT Panel Meter with RoadSync Duo
Panel indikator canggih berukuran 7 inch inci dengan tampilan berwarna dan informasi yang lengkap, serta dilengkapi dengan konektivitas RoadSync Duo yang dapat menampilkan informasi kendaraan, navigasi, pengontrol musik, hingga menerima dan melakukan panggilan.
Konektivitas ini hanya tersedia pada varian CUV e: RoadSync Duo, sementara varian standar cuma mendapatkan layar berukuran 5 inci.