Pemdes Air Hitam Bangun JUT untuk Program Ketahanan Pangan

SAMPAIKAN : Kades Air Hitam, Rasdan Efendi menyampaikan bahwa program ketahanan pangan akan dilaksanakan pada tahun anggaran 2024 ini.--RIAN/RK

Radarkoran.com - Program ketahanan pangan Desa Air Hitam Kecamatan Ujan Mas Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, pada tahun anggaran 2024 ini adalah pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT). Ini disampaikan Kepala Desa Air Hitam, Rasdan Efendi pada Sabtu 04 Mei 2024. 

Dikatakannya, pembangunan JUT dengan konstruksi rabat beton ini merupakan hasil musyawarah penggunaan dana 20 persen untuk program ketahanan pangan yang bersumber dari Dana Desa (DD).

"Untuk tahun ini, bentuk program ketahanan pangan kita adalah melaksanakan pembangunan jalan usaha tani. Lokasi JUT yang akan kita bangunan berada di pertengahan sawah-sawah milik masyarakat," kata Kades Air Hitam Rasdan Efendi.

Manfaat JUT itu sendiri, lanjut Kades Rasdan, nantinya dapat digunakan oleh masyarakat desa untuk mempermudah mengangkut hasil panen Padi. Sejalan dengan maksud dan tujuan pemerintah, untuk membantu meningkatkan perekonomian masyarakat.

BACA JUGA:Gelar Musyawarah Pra Pelaksanaan Kegiatan Pembangunan, Pemdes Air Hitam Siap Realisisasikan DD TA 2024

pembangunan JUT ini, tambah Kades Rasdan, akan segera dilakukan pengerjaannya setelah musyawarah pra pelaksanaan kegiatan pembangunan beberapa hari yang lalu.

"Sesuai dengan peraturan yang ada, pembangunan JUT juga bisa dilakukan untuk membantu mempermudah akses jalan masyarakat ke wilayah pertanian. Terlebih masyarakat di desa kami ini sebagian besar memiliki lahan persawahan, yang tentunya membutuhkan akses jalan yang bagus. Apabila jalan sudah bagus, masyarakat petani bisa lebih mudah menggarap lahan persawahannya," demikian Kades Rasdan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan