Atlet Silat Kepahiang Ghazafa Wakili Bengkulu pada Ajang O2SN ke Tingkat Nasional

GEMILANG : Prestasi gemilang diraih atlet Pencak Silat SDN 01 Muara Kemumu pada Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tingkat Provinsi Bengkulu. --IYUS/RK

Radarkoran.com - Atlet silat Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu bernama Ghazafa Tiyo Efendi mewakili Provinsi Bengkulu untuk mengikuti Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat nasional.

Ghazafa yang merupakan siswa SDN 01 Muara Kemumu Kabupaten Kepahiang ini bisa mewakili Provinsi Bengkulu di O2SN, setelah sebelumnya mendapatkan prestasi gemilang yakni juara I pada O2SN tingkat Provinsi Bengkulu. 

Prestasi gemilang diraih atlet silat Kepahiang yang merupakan siswa SDN 01 Muara Kemumu ini, setelah berhasil mengalahkan lawan-lawannya di O2SN tingkat provinsi. Dengan meraih juara 1 dalam ajang pencak silat, Ghafaza mewakili Provinsi Bengkulu ke tingkat nasional. 

Maryadi selaku pelatih mengungkapkan, prestasi yang diraih anak asuhnya tersebut yakni bisa mewakili Provinsi Bengkulu sebagai atlet silat pada ajang O2SN, merupakan suatu kebanggaan baginya.

BACA JUGA:20 Pelajar SD dan SMP di Kepahiang Berebut Tiket Pencak Silat O2SN 2024

"Sebagai persiapan untuk 02SN tingkat Provinsi Bengkulu, kita sudah melaksanakan latihan sejak Januari 2024. Melihat semangat dari Ghazafa Tiyo serta atlet lainnya, maka saya sebagai pelatih harus lebih semangat dari mereka," ungkap Maryadi yang juga anggota Satpol PP dan Damkar Kabupaten Kepahiang, Jumat 05 Juli 2024. 

Maryadi melanjutkan, saat ini pertandingan silat dikelas lain masih berlanjut. Semoga saja masih menambah juara untuk atlet silat O2SN Kabupaten Kepahiang lainnya "Alhamdulillah Ghazafa Juara satu Tunggal Baku dan Solo kreatif menyingkirkan atlet silat dari daerah lain," lanjut Maryadi.

Tidak lupa, Maryadi pun mengucapkan terima kasih kepada Kepala sekolah (Kepsek) dan wali murid yang selalu mendukung anak-anak untuk mengembangkan bakatnya sebagai atlet.

"Bagi siswa yang melaju ke tingkat nasional tetap semangat, berlatih dengan keras dan selalu menjaga kesehatan. Bagi yang berlum berhasil pada ajang kali ini, jangan patah arang, teruslah semangat berlatih," pesannya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan