Tantangan Remaja dalam Pergaulan Masa Kini

Semakin canggih teknologi saat ini maka semakin rentan pula anak-anak remaja khususnya anak sekolah terjerumus dalam pergaluan yang tidak benar. --FOTO/ILUSTRASI

Radarkoran.com - Masa remaja seringkali diartikan sebagai masa di mana seseorang mencari jati diri.

 

 Masa di mana para remaja memiliki banyak keinginan untuk mencoba hal baru, dan juga masa yang dipenuhi dengan pilihan-pilihan yang sulit.  Karena itu, dalam prosesnya, tentu banyak tantangan yang dihadapi oleh para remaja untuk memilih pergaulan yang positif.

 Sehingga, tidak jarang banyak remaja yang terjerumus dalam pergaulan bebas karena tidak bisa menghadapi tantangan-tantangan tersebut. 

 

Hal ini juga seiring dengan perkembangan zaman, dimana pola pergaulan anak muda saat ini yang kian mengkhawatirkan. Contohnya saja budaya merokok di kalangan anak sekolah, mabuk-mabukan minuman keras, tawuran, mengonsumsi narkoba hingga seks bebas dan Video call Sex (VCS) yang biasa diawali dari hubungan pacaran. 

BACA JUGA:5 Jenis Buah-buahan yang Bisa Meningkatkan Daya Ingat

Teknologi canggih seperti smartphone turut andil menjadi salah satu penyebab hal tersebut terjadi. 

 

Smartphone yang sudah menjadi teman sehari-hari bagi para remaja dapat berubah menjadi musuh yang mendekatkan anak muda sekarang ke dalam jurang pergaulan bebas. 

 

Banyak remaja yang terjerumus, di awali dari mereka yang menyerap trend atau konten-konten negatif di media sosial yang tentunya dapat memengaruhi pikiran anak-anak muda yang masih labil. 

 

Karena itulah, ini menjadi tantangan bagi remaja masa kini untuk menyaring konten-konten di media sosial agar tak terjerumus dalam pergaulan yang salah. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan