Beri Ruang Pecinta Otomotif Unjuk Kemampuan, Dispora Provinsi Bengkulu Dukung Pelaksanaan Event Drag

Pembukaan event drag pada akhir 2023 lalu oleh Gubernur Rohidin Mersyah.--GATOT/RK

Radarkepahiang.bacakoran.co - Balap drag bike maupun drag race saat ini menjadi salah satu olahraga yang diminati para pecinta otomotif yang ada di wilayah Provinsi Bengkulu. Bahkan, balap drag yang merupakan jenis balap motor/mobil yang berkompetisi untuk mencapai waktu tercepat pada lintasan lurus dengan jarak tertentu tersebut di tahun 2023 terakhir sudah beberapa kali dilaksanakan di Bengkulu.

Ika Joni Ikhwan, SE,MM selaku Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Bengkulu mengatakan, Pemerintah Provinsi Bengkulu melalui Dispora Provinsi Bengkulu sendiri memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan event Drag Bike dan Drag Race, yang secara rutin diadakan di Sirkuit Non Permanen seperti di kawasan wisata pantai panjang Kota Bengkulu.

Terlebih, dukungan terhadap pelaksanaan event Drag Bike dan Drag Race adalah bagian dari komitmen untuk mengembangkan potensi olahraga di Provinsi Bengkulu yakni balap motor dan mobil.

Serta memberikan ruang bagi pecinta otomotif untuk memanfaatkan bakatnya dengan benar dan pada tempat yang tepat, karena selama ini sebelum ada event balap drag banyak pecinta otomotif melakukan balap liar.

BACA JUGA:Dispora Provinsi Bengkulu Siap Selenggarakan POPDA 2024 Setelah Lebaran

"Balap drag yang sering dilaksanakan di sirkuit Non Permanen beberapa waktu terakhir menjadi ajang yang memicu semangat kompetisi dan pertumbuhan bakat bagi para pembalap muda kita," kata Ika Joni Ikhwan.


Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Bengkulu, Ika Joni Ikhwan, SE,MM--GATOT/RK

lebih jauh dikatakan Ika Joni, dengan keyakinan bahwa event seperti ini (balap drag,red) dapat melahirkan pembalap-pembalap berprestasi dari Bengkulu, sehingga kedepannya mereka dapat menjadi duta Provinsi Bengkulu di ajang Nasional maupun Internasional.

"Kita berharap melalui event balap drag yang dilaksanakan bisa menciptakan generasi pembalap yang handal dan siap bersaing di tingkat nasional dan bahkan internasional. Mereka akan menjadi duta Provinsi Bengkulu yang membawa nama baik daerah kita," imbuhnya.

Selain itu, Ika Joni juga menekankan pentingnya menciptakan platform kompetisi yang terbaik untuk  mendukung para pembalap untuk berkembang dan mengejar prestasi tinggi. Hal ini dilakukan dengan harapan dapat memotivasi pembalap-pembalap muda untuk terus mengasah keterampilan dan mencapai prestasi maksimal.

BACA JUGA:Kabupaten/Kota Diimbau Mempersiapkan Atlet Cabor Terbaik untuk Popda 2024

"Event Drag Bike dan Drag Race di sirkuit non permanen diharapkan tetap menjadi magnet bagi pembalap dan pecinta otomotif di Provinsi Bengkulu, serta menjadi sarana unggul dalam menemukan bakat-bakat baru yang dapat mengharumkan nama daerah," tutupnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan