Radarkoran.com - Dengan menggunakan Dana Desa atau DD Tahun Anggaran (TA) 2024, secara bertahap jalan-jalan lingkungan yang ada di Desa Batu Kalung Kecamatan Muara Kemumu Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, mulai mulus.
Tentu, kondisi jalan yang beberapa titik sudah dilakukan pembangunan ini membuat warga setempat merasa bahagia.
Bukan tanpa dasar, sebelum adanya pekerjaan pembangunan tersebut warga Desa Batu Kalung sering disulitkan akibat kondisi jalan yang sudah rusak. Salah satu jalan tersebut adalah jalan menuju masjid.
Kepala Desa (Kades) Batu Kalung, Sarkawi kepada Radarkoran.com menjelaskan, perihal pekerjaan pembangunan jalan-jalan lingkungan yang ada di desa yang dia pimpin.
Menurutnya, kebijakan pembangunan jalan lingkungan dilakukan karena menjadi salah satu prioritas utama penggunaan dana desa TA 2024, seperti pada tahun 2024 ini.
BACA JUGA:Aur Sakti Batu Kalung Berpeluang jadi Wisata Mistis, Masuk Nominasi 10 Besar Lomba Desa Wisata
"Iya, prioritas pekerjaan kami khususnya tahun ini adalah pembangunan beberapa titik jalan lingkungan dengan konstruksi rabat beton. Ya ini merupakan usulan dari warga kami melalui musyawarah desa," terang Sarkawi, Minggu 6 Oktober 2024.
Lebih lanjut Kades Sarkawi menerangkan, karena keterbatasan dana, pihaknya hanya bisa melakukan pembangunan secara bertahap. Dikatakannya, untuk tahun-tahun sebelumnya selain pembuatan jalan usaha pertanian, dana desa atau DD juga digunakan untuk pembangunan Gedung Serba Guna (GSG).
Sementara sisa dari DD diplotkan untuk program-program pemberdayaan, termasuk ketahanan pangan maupun penanganan Covid-19 beberapa tahun lalu.
"Tidak cukup dana kalau pembangunan jalan lingkungan dituntaskan dalam setahun DD. Sebab, ada banyak program lainnya yang juga menjadi prioritas," demikian Kades Sarkawi.