Arti, Tata Cara, Doa dan Dahsyatnya Sedekah Subuh

Rabu 09 Oct 2024 - 10:22 WIB
Reporter : Iyus Ismail
Editor : Eko Hatmono

Radarkoran.com - Istilah sedekah subuh semakin dikenal oleh masyarakat Muslim di Indonesia. Di grup-grup WhatsApp, maupun unggahan di media sosial lainnya, banyak dijumpai ajakan untuk bersedekah subuh.

Sedekah subuh yang bisa diamalkan setelah melaksanakan slaat Subuh. Umat Islam dianjurkan untuk senantiasa bersedekah karena besarnya pahala membantu orang lain.

Ada hadits yang membahas perihal ganjaran bagi hamba Allah SWT yang mau menyisihkan hartanya untuk sedekah subuh. Rasulullah SAW bersabda yang artinya,

"Setiap awal pagi saat matahari terbit, Allah menurunkan dua malaikat ke bumi. Lalu salah satu berkata, 'Ya Allah, berilah karunia orang yang menginfakkan hartanya. Ganti kepada orang yang membelanjakan hartanya karena Allah'. Malaikat yang satu berkata, 'Ya Allah, binasakanlah orang-orang yang bakhil." (HR Bukhari dan Muslim, dari Abu Hurairah)

BACA JUGA:Ini Doa Agar Tumbuhan yang Ditanam Tumbuh Subur

Menurut buku Sapu Jagat Keberuntungan karya Ahmad Mudzakir, sedekah subuh adalah kegiatan berbagi, mengeluarkan harta untuk kebaikan mereka yang membutuhkannya pada waktu setelah salat Subuh. Hitungannya antara waktu Subuh dengan awal matahari terbit itu dekat, kurang dari 1 jam.

 

Doa Sedekah Subuh

 

Sesudah melakukan sedekah subuh, ada sebuah doa yang bisa dipanjatkan supaya mendapatkan keutamaanya. Mengutip buku Ajaibnya Bangun Pagi, Subuh, Dhuha, & Mengaji di Pagi Hari susunan Muhammad Ainur Rasyid, berikut bacaannya.

Rabbana taqabbal minna innaka antas sami'ul alim.

Yang Artinya: "Ya Tuhan kami, terimalah amalan kami, sesungguhnya Engkau Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui,"

Cara Mengamalkan Sedekah Subuh

 

Menurut buku Sapu Jagat Keberuntungan karya Ahmad Mudzakir, berikut tata cara mengamalkan sedekah subuh.

Kategori :

Terkait