Radarkoran.com - Tanggal 10 November setiap tahunnya selalu diperingati sebagai hari Pahlawan bagi masyarakat Indonesia. Hari yang menjadi puncak perjuangan bangsa dalam kemerdekaan Indonesia.
Pada peringati Hari Pahlawan ini, berbagai kegiatan dilaksanakan oleh setiap elemen masyarakat. Seperti halnya, Korem 041/Gamas yang menggelar doa bersama dalam rangka memperingati Hari Pahlawan usai salat Jumat dan diikuti oleh seluruh Prajurit dan PNS Korem 041/Gamas, bertempat di Musholla Darul Fallah Makorem 041/Gamas pada Jumat, November 2024.
Danrem 041/Gamas Brigjen TNI Rachmad Zulkarnaen mengatakan, kegiatan doa syukur ini bertujuan untuk menghormati dan menghargai jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur, serta memantapkan keimanan dan ketaqwaan dan motivasi semangat juang Prajurit dan PNS Korem 041/Gamas dalam rangka memantapkan jiwa nasionalisme.
"Doa bersama yang dilaksanakan ini adalah suatu bentuk penghormatan serta untuk mendoakan para Pahlawan yang telah gugur dan menjadi korban melawan penjajah pada waktu itu," ungkap Danrem.
Pada kesempatan tersebut, Danrem turut berpesan kepada para penerus bangsa, khususnya Prajurit dan PNS Korem 041/Gamas agar bisa mencontoh dari sikap pahlawan yang berjuang tidak melihat latar belakang suku, warna kulit dan agama.
"Mereka berjuang bersama hingga mengorbankan jiwa raga untuk Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia untuk masa depan. Sikap nasionalis seperti ini yang patut dicontoh," sampainya.
Danrem juga berpesan agar semangat nasionalisme untuk selalu dijaga deni keberlanjutan dan kemajuan bangsa.
"Dengan dilandasi nilai-nilai kepahlawanan, kita memantapkan keimanan dan ketaqwaan serta motivasi juang prajurit dan PNS TNI AD dalam rangka memantapkan jiwa nasionalisme untuk bangsa," ujarnya.