5. Hindari Kafein di bulan Puasa
Tips lainnya agar tetap semangat bekerja di bulan puasa yakni menghindari mengonsumsi kafein di saat buka puasa dan sahur. Mengkonsumsi kafein dapat melukai lambung Anda dan membuat Anda sakit yang tentunya dapat menggangu produktifitas kerja.
6. Jaga Kesehatan Tubuhmu
Selalu perhatikan dan jaga kondisi kesehatan tubuh anda saat berpuasa. Jika badanmu sehat, maka pekerjaan apapun dapat kamu lalui dan kamu dapat berkontribusi maksimal.
7. Rutin Beribadah
Poin penting dari bulan puasa adalah ibadah yang rutin dan tidak bolong. Dengan ibadah yang terjaga dengan baik akan memberikan kenyaman rohani dan tentunya jasmani juga akan terdampak. Dengan demikian, akan membuat anda selalu semangat mengerjakan segala sesuatu.
Demikian beberapa tips agar tetap semangat bekerja selama bulan puasa. Semoga bermanfaat dan dapat dijadikan referensi.