Hukum dan Keutamaan Menyegerakan Berbuka Puasa, Ini Penjelasannya

Selasa 11 Mar 2025 - 09:50 WIB
Reporter : Iyus Ismail
Editor : Eko Hatmono

 

- Mendapat Kebahagiaan Ketika Berbuka

Menyegerakan berbuka puasa dapat menjadi sumber kebahagiaan usai menunaikan ibadah puasa. Sebagaimana tertuang dalam hadis, Rasulullah SAW bersabda yang artinya: 

"Bagi orang yang melaksanakan puasa ada dua kebahagiaan; kebahagiaan ketika berbuka, dan kebahagiaan ketika bertemu dengan Rabb-nya." (Muttafaq 'Alaihi)

Waktu berbuka merupakan saat yang paling dinanti setelah menunaikan ibadah berpuasa seharian. Semua jenis makanan dan minuman akan terasa sangat lezat untuk dikonsumsi menjelang berbuka karena sejumlah keberkahan diturunkan menjelang buka puasa.

 

- Senantiasa Berada dalam Kebaikan

Anjuran untuk menyegerakan berbuka terdapat pada sebuah hadis shahih yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari yang artinya: Sesungguhnya Rasulullah SAW bersabda: "Manusia senantiasa dalam kebaikan selama mereka menyegerakan berbuka (puasa)". (HR. Imam Bukhari).

 

- Menyegerakan Berbuka Lebih Baik Daripada Waktu Setelahnya

Agar tidak mengganggu kesehatan setelah sekian lama perut tidak terisi makanan dan minuman, maka sudah menjadi haknya untuk memenuhi isi perut. Pada dasarnya manusia bukanlah malaikat yang tidak membutuhkan makan dan minum secara ragawi.

Oleh karena itu, menyegerakan berbuka puasa di awal waktu hukumnya lebih baik daripada waktu-waktu setelahnya. Hal ini membantu untuk membuat ibadah selanjutnya terasa lebih khusyuk dan tidak tergesa karena terbayang makanan.

Kategori :