YP-TAC Bengkulu akan Gelar Pengobatan Gratis

Kamis 09 May 2024 - 10:20 WIB
Reporter : Gatot Julian
Editor : Eko Hatmono

Radarkoran.com - Yayasan Pengobatan Terapi Air Cahaya (YP-TAC) Bengkulu berkomitmen untuk melangkah maju dalam visinya untuk membantu memajukan kesehatan dan solidaritas sosial di tengah masyarakat di wilayah Bengkulu. Salah satu komitmen tersebut yakni akan diselenggarakan pengobatan gratis di kabupaten/kota di wilayah Bengkulu. 

Komitmen tersebut disampaikan jajaran pengurus YP-TAC pada kegiatan silaturahmi sekaligus penyerahan SK pengurus YP-TAC yang dihadiri oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi Bengkulu, H. Meri Sasdi, M.Pd yang mewakili Gubernur Bengkulu Prof. Dr. H. Rohidin Mersyah pada Rabu, 8 Mei 2024 bertempat di Kantor Sekretariat YP-TAC Bengkulu yang berada di Jalan Danau Kota Bengkulu. 

Disampaikan Dewan Pendiri YP-TAC Bengkulu, Master Iwan Kaur atau Novid Ridwan Taher, kegiatan yang mereka laksanakan dalam rangka silaturahmi sekaligus penyerahan SK Pengurus tambahan YP-TAC Bengkulu periode tahun 2023-2028.

Selain itu, pada kesempatan tersebut dirinya menyatakan bahwa yayasan akan melakukan pengobatan gratis di setiap kabupaten/kota dalam waktu dekat, membuka cabang di daerah-daerah yang menunjukkan antusiasme tinggi terhadap pengobatan yayasan, serta membangun rumah singgah untuk pasien yang membutuhkan.

BACA JUGA:Progres NI PPPK Pemprov Bengkulu Tahun 2023, 1 Peserta TMS

"Kami berkomitmen untuk menyediakan layanan kesehatan yang lebih luas dan mencakup untuk masyarakat yang membutuhkan. Ini adalah bagian dari dedikasi kami untuk memberikan perubahan positif dalam kesehatan dan kesejahteraan yang ada di Bengkulu," ungkap Master Iwan.

YP-TAC buka setiap hari dari jam 10.30 WIB hingga jam 16.00 WIB, siap memberikan layanan kepada masyarakat. Dukungan penuh dari pemerintah dan masyarakat menjadi modal utama dalam mewujudkan ambisi yayasan ini untuk memperluas jangkauan layanannya dan membantu lebih banyak orang yang membutuhkan.

"Kenapa kita membuka pengobatan di Bengkulu, karena banyak ternyata orang sakit di Bengkulu ini tapi tidak punya biaya untuk berobat. Seperti di Pekik Nyaring lalu itu, kami laksanakan banyak yang seperti itu banyak masyarakat yang datang menjadi pasien dan kita bantu obati. Lalu kenapa kita mau melakukan pengobatan itu, karena dulu saya pernah merasakan sakit seperti itu dan alhamdulillah sekarang sudah sembuh, untuk itu sekarang kita akan berbuat dan kami ingin membantu masyarakat yang tidak mampu agar bisa sembuh dan diobati gratis," tutur Master Iwan Kaur. 

Dengan langkah-langkah konkret ini, YP-TAC membuktikan komitmennya dalam membawa sinar harapan bagi kesehatan dan solidaritas sosial di tengah-tengah masyarakat. Semoga upaya mereka akan memberikan manfaat yang besar bagi banyak orang yang membutuhkan.

"Kita akan buktikan dulu kepada masyarakat bahwa pengobatan terapi air cahaya ini betul dapat menyembuhkan, sebelum nanti kita buka cabang di kabupaten," tutup Master Iwan Kaur. 

Sementara itu, Kepala DPK Provinsi Bengkulu H. Meri Sasdi, M.Pd yang mewakili Gubernur Bengkulu, menegaskan komitmen pemerintah untuk mendukung yayasan ini dalam berbagai kegiatan, khususnya di bidang kesehatan dan sosial.

"Pemerintah siap mendukung berbagai kegiatan yayasan ini untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Dan kehadiran yayasan ini ikut membantu menyembuhkan dan menyehatkan masyarakat kita dengan metode pengobatan alternatif yang mereka lakukan," sampainya.

BACA JUGA:Rosjonsyah Daftar Penjaringan Pilgub, Ini Tanggapan Rohidin

Meri Sasdi juga memberikan pesan kepada para pengurus untuk tetap kompak dan meningkatkan kerjasama dalam kepengurusan. 

"Apalagi tadi disampaikan jika kedepan akan ada rumah singgah untuk pasien yang datang dari luar daerah untuk berobat. Pemprov Bengkulu tentu siap bersinergi dengan siapapun untuk kepentingan pembangunan dan kemajuan daerah," tutupnya. 

Kategori :