Pulang Sekolah, Mio Soul Pelajar SMK di Kepahiang Hangus Terbakar

Jumat 23 Aug 2024 - 13:55 WIB
Reporter : Epran Antoni
Editor : Candra Hadinata

Radarkoran.com - Nasib apes dialami salah satu pelajar SMK di Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu. Pasalnya, 1 unit sepeda motor Mio Soul kesayangannya ludes dilalap si jago merah atau hangus terbakar, hanya menyisakan kerangka.

Kejadian ini terjadi Jum'at 23 Agustus 2024 kisaran pukul 11.30 WIB. Kejadian tersebut terjadi di Desa Weskust Kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang.

Personel PBK atau pemadam kebakaran Kabupaten Kepahiang sempat mendatangi lokasi untuk memadamkan api, hanya saja sepeda motor pelajar tersebut lebih dulu hangus dan hanya menyisakan kerangka saja.

Data terhimpun, seorang pelajar SMK di Kepahiang baru saja pulang dari sekolahnya dengan mengendarai sepeda motor Mio Soul BD 5715 EE.

Saat melintasi Desa Weskust tepatnya di jalan menurun di wilayah desa desa tersebut, sepeda motor yang dikendarai pelajar tersebut mogok atau mati mendadak. Hingga akhirnya pelajar tersebut berhenti sebelum jembatan menuju jalan Sidodadi.

BACA JUGA:Kebakaran, Kini Giliran TK Negeri Pembina Kepahiang

BACA JUGA:Hingga Juli, Kerugian Akibat Kebakaran di Rejang Lebong Capai Rp 988 Juta

"Informasinya, saat sepeda motor mogok dan mti total, pelajar tersebut sempat menghidupkan kembali. Hanya saja sepeda motor tidak mau hidup," ungkap saksi mata di lokasi, Wendi.

Terlihat, lanjut saksi mata, pelajar tersebut terus berusaha untuk menghidupkan sepeda motornya dengan cara di engkol dan di star. Tidak berselang lama, akhirnya sepeda motor pelajar di Kepahiang menimbulkan api dan bahkan api tersebut langsung membesar.

"Dengan cepat api membesar, sehingga sepeda motor Mio Soul pelajar tersebut ludes atau terbakar dan hanya menyisakan kerangka. Memang ada personel pemadam kebakaran, tapi sepeda motor sudah hangus duluan," demikian Wendi.

Kategori :