Dahlia Snack Kelurahan Tangsi Baru Sumbang Rp 30 Juta dan Lahan untuk Pembangunan Musala
BERSIHKAN : Warga RT 01/01 Kelurahan Tangsi Baru gotong royong membersihkan lokasi pembangunan musala, lahan sumbangan Dahlia Snack yang akan digunakan untuk siar islam.--IYUS/RK
Radarkepahiang.bacakoran.co - Warga Kelurahan Tangsi Baru Kecamatan Kabawetan Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, melaksanakan kegiatan gotong royong untuk pembersihan lahan, yang nanti di atasnya akan dibangun musala dengan ukuran 6 meter kali 8 meter.
Kegiatan pembersihan lahan pembangunan Musala Al-Hidayah di lakukan mulai dari pagi secara gotong royong oleh warga dan pengurus pembangunan, Kamis 8 Februari 2024.
Heri selaku pengurus pembangunan Musala Al-Hidayah, mengajak masyarakat untuk menyumbangkan sebagian harta membantu pembangunan musala ini. Yakni bisa berbentuk uang maupun material.
"Terlaksananya pembangunan musala tentu berkat kerja sama masyarakat secara umum, terkhususnya masyarakat di RT 01 Kelurahan Tangsi Baru. Ya
kami juga mengucapkan terima kasih tak terhingga kepada donatur Dahlia Snack Tangsi Baru, yang sudah menyumbangkan uang sebesar Rp 30 juta dan juga lahan untuk pembangunan musala.
Semoga harta yang disumbangkan dijalan Allah SWT ini mendapatkan imbalan yang setimpal dan berlipat ganda," ucap Heri.Sementara itu, Ketua RT 01 Kelurahan Tangsi Baru, Endang Soma berharap, warga tetap semangat gotong royong untuk membangun musala. Kemudian dengan keikhalasan, warga didoakan mendapat pahala dari Allah SWT, dimurahkan rezekinya, dan dipermudah urusannya.
"Saya juga berharap kepada seluruh elemen warga di mana pun berada, untuk dapat mendukung dan membantu pembangunan Musala Al-Hidayah sesuai kemampuan masing-masing. Sehingga pada bulan Ramadhan tahun ini, musala sudah dapat digunakan untuk kegiatan siar islam di lingkungan RT kami ini," harapnya.