Khatmil Quran Iringi Pelepasan Pelajar Kelas VI MIS 01 Kepahiang
Penyerahan sertifikat penghargaan bagi siswa hafal juz 1, 2 dan siswa teladan oleh Kepala MIS 01 Kepahiang Harisman Suhadi, M.Pd--SUHAI/RK
Radarkoran.com - Suasana haru dan khidmat tampak pada pelaksanaan Khatmil Quran angkatan ke VI dalam mengiringi pelepasan pelajar kelas VI MIS 01 Kepahiang Tahun Pelajaran 2023/2024. Kegiatan tersebut dilaksanakan di MIS 01 Kepahiang pada Rabu 22 Mei 2024.
Isak tangis pecah saat 40 pelajar kelas IV bersalaman dengan dewan guru yang diiringi lantunan lagu dan puisi perpisahan. Tamu undangan yang hadir ikut hanyut dalam suasana haru tersebut.
Ikatan emosional antara pelajar dengan guru-gurunya yang diluapkan ini menunjukan kedekatan hubungan yang sangat berkesan setelah 6 tahun bersama di lingkungan sekolah.
Sebanyak 40 orang siswa-siswi yang dilepas foto bersama Kepala MIS 01 Kepahiang dan para tamu undangan--SUHAI/RK
Kepala MIS 01 Kepahiang Harisman Suhadi, M.Pd mengatakan memiliki anak yang saleh dan salihah merupakan sebuah kebanggaan bagi orang tua, karena doa anak saleh dan salihah yang selalu mendoakan kedua orang tuanya adalah sebuah amalan yang tak terputus bagi orang tuanya bahkan ketika telah tiada.
"Salah satu upayanya dengan memberikan pendidikan yang layak sehingga anak-anak mendapatkan pemahaman yang baik pula. Ini sebagai bentuk janji kita juga sebagai orang tua kepada Allah yakni mengantarkan mereka menjadi anak saleh dan salihah karena anak adalah sebuah amanah yang mesti dijaga," ucap Harisman sapaan akrabnya.
Harisman menekankan, pendidikan formal mesti disandingkan dengan agama guna mengenalkan al-quran kepada anak sehingga diharapkan memahami dan mengamalkan al-quran bagi kehidupannya.
Dewan guru foto bersama Kepala MIS 01 Kepahiang salah satu ujung tombak kemajuan madrasah--SUHAI/RK
"Lanjutkan tingkat pendidikan anaknya ke tahap selanjutnya setelah ini dengan tetap memberikan pendidikan yang baik. Selain itu, dukung juga mereka untuk berani dan mau tampil sehingga terbiasa dan tumbuh keberanian dalam dirinya sebagai bekal kedepan dalam kehidupannya di masyarakat," ajak Harisman.
Ia mengucapkan terima kasih kepada guru sekaligus ucapan selamat kepada siswa-siswi yang khatam al-quran.
"Terima kasih guru-guru yang telah mendidik siswa-siswinya menjadi anak yang insyaallah menjadi generasi muslim yang produktif dan cinta al-quran. Dan juga selamat kepada siswa-siswi yang khatam al-quran, teruskan pendidikannya yang lebih tinggi tentu dibantu dan didorong oleh orang tuanya," tutup Harisman.
Para tamu undangan menyaksikan pelepasan 40 pelajar MIS 01 Kepahiang dan Khatam al-quran.--SUHAI/RK
Selain khatam al-quran dan pelepasan 40 siswa-siswi kelas VI juga dilakukan penyerahan sertifikat kelulusan khatam al-quran dan penghargaan bagi siswa hafalan 1 juz, 2 juz serta siswa teladan 2024. Acara dibalut dengan berbagi penampilan kreasi seni dari siswa dipertunjukkan dihadapan para undangan. Dan ada beberapa siswa mendapatkan uang bonus dari undangan yang hadir.