Dampak Negatif Begadang Bagi Kesehatan, Jangan Ya Dek Ya

Dampak Negatif Begadang Bagi Kesehatan--Ist/RK

Radarkoran.com - Efek begadang yang paling umum adalah mengantuk. Namun jika begadang terus-terusan secara berkepanjangan juga bisa mengakibatkan dampak negatif bagi kesehatan.

Pada umumnya setiap orang membutuhkan waktu tidur sebanyak 7-10 jam perhari supaya bisa terbangun dengan kondisi badan segar bugar.

Jika waktu tidur kurang dari itu dan terus dibiarkan berlangsung hingga waktu yang lama, maka hal tersebut akan memberikan dampak buruk bagi kesehatan.

Lantas apa dampak negatif begadang bagi kesehatan, berikut penjelasan bahaya begadang, :

1. Mudah lupa

Saat tidur sel saraf di otak akan mengalami proses regenerasi. Regerenerasi otak juga penting untuk memperkuat ingatan atau daya ingat untuk konsentrasi dan berpikir

BACA JUGA:Kamu Sembelit, Atasi dengan Beberapa Jenis Buah Ini

2. Berat badan meningkat

Sejumlah penelitian menunjukkan orang yang sering begadang akan mengalami peningkatan berat badan yang cenderung lebih banyak dari pada orang yang tidurnya cukup setiap hari.

Alasan mengapa efek begadang bisa mempengaruhi berat badan adalah begadang bisa menyebabkan metabolisme tubuh terganggu. Kurang tidur juga membuat tubuh menjadi terasa lebih cepat lemas dan lapar yang membuat pola makan menjadi tidak teratur.

3. Menurunkan ketahanan tubuh 

Sering begadang dapat menurunkan ketahanan tubuh. Hal ini menyebabkan peningkatan risiko terkena penyakit jantung. Saat tubuh kurang waktu istirahat, fungsi tubuh termasuk sistem kekebalan tubuh yang berperan penting dalam menjaga kesehatan jantung.

BACA JUGA:Ini 3 Jenis Sayuran yang Bahaya Ketika Salah Cara Mengkonsumsinya

4. Merusak struktur kolagen dalam kulit

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan