Manfaat Makan Telur Ayam Setiap Hari

Manfaat makan telur ayam setiap hari untuk kesehatan tubuh--RYAN/RK

Radarkoran.com - Ini manfaat makan telur ayam setiap hari untuk kesehatan tubuh.  Telur ayam merupakan salah satu sumber protein hewani yang mudah ditemukan dan dikonsumsi.

Berbagai olahan makanan bergizi pun tidak jarang menggunakan telur ayam sebagai campuran bahan. 

Merangkum dari berbagai sumber, masing-masing bagian dari telur ayam memiliki kandungan gizi yang baik untuk tubuh sesuai dengan kebutuhan.

Untuk putih telur sendiri mengandung banyak protein tapi sedikit karbohidrat serta nol lemak dan kalium.

Sedangkan kuning telur mengandung banyak lemak. Nutrisi yang dikandung pun cukup banyak mulai dari vitamin A, vitamin B seperti B12 dan folat, vitamin D, kalsium, omega 3, dan zat besi.

BACA JUGA:Tambah Parah, Jalan di Desa Peraduan Binjai Bahayakan Pengguna Jalan

Berikut manfaat makan telur ayam setiap hari : 

 

1. Meningkatkan fungsi otak

Makan telur setiap hari bisa meningkatkan fungsi otak. Mengutip berbagai sumber, telur kaya akan kolin yang bagus untuk pertumbuhan otak.

 

2. Menyehatkan kulit dan rambut

Ternyata, sering makan telur bisa membuat kulit dan rambut lebih sehat. Telur kaya akan vitamin dan mineral seperti biotin, vitamin A, dan vitamin E. Semuanya merupakan nutrisi yang bagus untuk kesehatan kulit dan rambut.

BACA JUGA:9 Manfaat Terapi Bekam Bagi Kesehatan

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan