Di Depan Dewan, Gubernur Rohidin Pamit Mencalon Kembali

Gubernur Rohidin Mersyah saat dikonfirmasi soal pencalonan Pilkada 2024 saat diwawancarai usai paripurna pada Selasa 16 Juli 2024.--GATOT/RK

Radarkoran.com - Petahana Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah memberikan kejutan didepan Legislatif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (Provinsi) Bengkulu pada rapat Paripurna DPRD Provinsi Bengkulu dengan agenda pendapat akhir fraksi-fraksi terhadap Raperda tentang perubahan kedua Perda nomor 8 tahun 2016, tentang pembentukan dan susunan perangkat daerah Provinsi Bengkulu pada Selasa 16 Juli 2024. 

Pada kesempatan tersebut, Rohidin Mersyah secara mengejutkan mengumumkan akan mencalonkan diri kembali menjadi Gubernur Bengkulu pada kontestasi politik November 2024 mendatang melalui pantun yang dilontarkannya. 

"Hati-hati kalau nasi sudah menjadi bubur, tidak bisa dikembalikan lagi menjadi nasi. Dalam kesempatan ini saya pamit mohon doa untuk mencalon kembali sebagai Gubernur, semoga kita bisa bertemu kembali di ruangan ini," ungkapnya dalam rangkaian pantun penutup saat memberikan sambutan dalam paripurna. 

Usai menyampaikan pantun penutup tersebut, Rohidin Mersyah langsung disambut tepuk tangan seluruh Anggota DPRD Provinsi Bengkulu dan undangan yang hadir pada rapat paripurna tersebut.

BACA JUGA:HUT Kemerdekaan RI ke-79 Tingkat Provinsi, Gelar Perlombaan hingga Kirab Bendera

Saat dikonfirmasi usai paripurna, Rohidin Mersyah yang juga Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Partai Golongan Karya (Golkar) Provinsi Bengkulu membenarkan rencana pencalonan tersebut. Bahkan dikatakannya dalam minggu ini pihaknya akan memfinalisasi keputusan pencalonan dari Partai Golkar, dalam rapat koordinasi (rakor) di wilayah Sumatera Bagian Selatan.

"Golkar akan mengadakan rakor untuk wilayah Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel), kami dikumpulkan Ketua Umum pak Airlangga Hartarto di Palembang pada hari Sabtu dan Minggu ini untuk memfinaliasi semua pasangan calon yang akan diusung Partai Golkar," ujar Rohidin.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan