Selain untuk Hilangkan Bau Badan, Ini Sederet Manfaat Daun Sirih yang Jarang Diketahui
SIRIH : Daun sirih yang memiliki sederet manfaat untuk kesehatan--FOTO/DOK
Radarkoran.com - Bukanlah hal yang asing bagi kita, jika membahas tentang daun sirih. Karena daun sirih sangat populer di kalangan masyarakat dan bahkan ada masyarakat yang memang rutin mengunyah atau memakan daun sirih layaknya makanan sehari-hari.
Hanya saja mengunyah dan memakan daun sirih tersebut, tidaklah ditelan ke dalam perut, melainkan hanya dihancurkan saja dalam mulut selanjutnya, dibuag kembali. Karena memang daun sirih diyakini, penyegar mulut alami serta termasuk juga bisa menghilangkan bau badan secara alami atau herbal.
Dihimpun dari berbagai sumber, selain daun sirih yang merupakan penyegar mulut alami bisa juga digunakan untuk menghilangkan bau badan. Jika memang anda tidak mempunyai deadorant, bisa digunakan daun sirih sebagai penggantinya sehingga bau badan anda hilang.
Mungkin belum anda ketahui atau jarang anda ketahui, jika kandungan dalam daun sirih juga bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita. Salah satunya bagi pengidap penyakit kencing manis.
BACA JUGA:Warga Kabawetan Racik Benalu Teh jadi Obat Herbal, Ini Khasiatnya
Selain itu, dalam daun sirih juga terdapat berbagai vitamin dan mineral penting yang bekerja dengan mengatur kadar glukosa darah.
Daun sirih juga mengandung senyawa antikanker dan antimutagenik yang dapat menurunkan risiko kanker. Serta daun sirih juga memiliki sifat antimikroba yang dapat melindungi diri dari infeksi jamur dan bakteri.
Secara lengkap, kandungan dalam daun sirih juga terkandung sejumlah nutrisi yang bisa mendukung kesehatan tubuh. Seperti, yodium, vitamin A, kalium, Vitamin B1, B2, dan asam nikotinat. Serta daun sirih mengandung minyak atsiri, gula, pati, fenil propana, terpennena, estragol dan kavicol.
Berikut berbagai manfaat daun sirih yang mungkin jarang anda ketahui :
1. Bisa menghilangkan bau badan
Daun sirih diyakini bisa menghilangkan bau badan. Sifat antimikroba dan antiseptik daun sirih dapat menghilangkan bau badan. Caranya, anda bisa mengambil daun sirih beberapa helai, selanjutnya anda tumbuk hingga hancur. Ketika anda mandi, saat itulah daun sirih yang ditumbuk di olehkan ke bagian yang menimbulkan bau badan. Karena memang, daun sirih bisa anda temukan dalam berbagai produk perawatan tubuh seperti sabun dan deodoran.
BACA JUGA:6 Manfaat Daun Cabai, Mengobati Bisul hingga Meningkatkan Imunitas
2. Menyegarkan mulut secara alami
Daun sirih diyakini bisa menyegarkan mulut secara alami. Caranya ambil daun sirih dan dikunyah ke dalam mulut, setelah hancur selanjutnya dibuang kembali. Sering kita jumpai, jika banyak masyarakat yang mengunyah daun sirih dengan sejumlah campuran linnya layaknya makanan sehari - hari.